Home / Romansa / Terjebak Cinta Suami Yandere (Indonesia) / Bab 145 Risa Akhirnya Melihat Sisi Yandere Shouhei

Share

Bab 145 Risa Akhirnya Melihat Sisi Yandere Shouhei

Author: NatsuHika
last update Last Updated: 2022-12-29 16:12:43
Risa Abdullah keringat dingin di punggungnya, wajah pucat melebihi mayat mana pun. Tanpa sadar tangannya mencengkeram kuat lengan Shouhei dengan tatapan penuh amarah.

Di sisi lain, Shouhei tampak begitu tenang, dan merasa tidak ada masalah sama sekali dengan kalimat yang baru saja dikatakan olehnya.

Ketika Risa ingin menariknya ke sudut ruangan dan bertanya mengenai tindakan cerobohnya, tiba-tiba saja pria yang menjadi lawan bicaranya membuat pengumuman soal pertunangan Shouhei dan Risa.

Hal itu jelas membuat Risa gemetar ketakutan, dan mematung kaget selama beberapa detik sebelum akhirnya dia menggigit bibir menoleh ke arah Adnan.

Dari tatapan pria berkacamata tipis itu jelas tampak muram dan gelap. Kekecewaan dan juga tuduhan terpancar kuat dari matanya. Dari jauh, Risa bisa melihat bibir Adnan bergerak tanpa suara.

“Risa....”

Kepala Risa ditundukkan cepat, rasa takut dan malu menggores hatinya.

Apakah Shouhei sudah gila? Kehilangan akal? Jangan-jangan, hari ini dia salah maka
Continue to read this book for free
Scan code to download App
Locked Chapter

Latest chapter

  • Terjebak Cinta Suami Yandere (Indonesia)   Bab 187 Menculiknya dari Acara Lelang

    Ketegangan yang terjadi di ruangan gelap itu membuat jantung Risa berdebar kencang. Dia mencoba sekali lagi untuk melihat ekspresi pria di depannya, tetapi kegelapan dan cahaya samar dari jendela besar membuat semuanya semakin misterius.Sekali lagi, langkah pria itu mencoba untuk meraihnya. Risa terkejut, lalu berkata sambil mendesis, "Sudah kubilang jangan mendekat. Apa kamu tuli?!"Tangan pria itu menggantung di udara, berhenti. Punggungnya tegak seperti bangunan tinggi yang menyeramkan, mengintimidasi, dan membuat bulu kuduk berdiri."Aku tahu beberapa hari terakhir ini aku tidak menemuimu. Kamu pasti berpikir aku tidak peduli kepadamu, bukan? Aku bisa menjelaskannya, jika kamu ikut denganku."Risa kembali terkejut. Alisnya terangkat cepat, wajahnya memucat. "Ikut denganmu ke mana? Apa yang ingin kamu lakukan kepadaku? Bagaimana dengan Ayana? Kamu benar-benar sangat rakus, ya? Tidak hanya menginginkan satu wanita, tapi dua sekaligus. Apa kamu tahu kalau sifat seperti itu hanya a

  • Terjebak Cinta Suami Yandere (Indonesia)   Bab 186 Di Ruangan Gelap dan Terkunci

    Acara lelang berlangsung sangat meriah sampai menuju puncak acara. Bahkan, sebagian orang terkaget-kaget dengan kelakuan Shouhei. Dia memanjakan Ayana dengan memenangkan banyak sekali benda-benda berharga. Nilainya tidak main-main.Risa yang duduk bersama Adnan hanya bisa bermuram durja dengan ekspresi tidak menyenangkan. Dia masih ingat isi rekening bos dinginnya ketika dia diculik ke pulau yang jauh."Apakah sekarang dia sedang pamer? Sebenarnya siapa dia itu? Kenapa bisa memiliki banyak sekali uang yang tidak masuk akal?" batin Risa dengan perasaan jengkel.Dia masih tidak bisa habis pikir apakah bosnya sudah berbohong selama ini kepadanya, ataukah masih menyembunyikan sesuatu darinya.Bagi pria yang mempermainkan wanita dan bertindak sesuka hati, memiliki rahasia lain jelas adalah hal yang mencurigakan.“Apa kamu sudah bosan?” tanya Adnan tiba-tiba, berbisik di dekatnya, menyadari suasana hati Risa yang tidak nyaman.“Tidak. Bukankah kamu sangat ingin menghadiri acara ini? Aku h

  • Terjebak Cinta Suami Yandere (Indonesia)   Bab 185 Hadiah Adnan dan Acara Lelang Amal

    Hari-hari berlalu dengan sangat tenang antara Risa dan Adnan. meskipun gosip di sekitarnya masih terus berputar, dia tetap fokus menjaga hubungannya dengan keluarga Budiraharja. Bagaimanapun, cepat atau lambat, dia akan menjadi menantu keluarga itu.Baginya, ketidakhadiran Shouhei adalah sebuah berkah yang jarang terjadi. Dalam hatinya, Risa merasakan perasaan yang sangat kompleks, tapi dia terus mencoba menekan perasaan aneh itu.Mungkin dulu dia pernah sangat menyukai Shouhei, bahkan tergila-gila kepadanya. Tetapi, semakin sering dia dipermainkan, semakin dingin hatinya dari rasa hangat. Risa tidak lagi bisa mempertahankan perasaan aslinya terhadap pria itu.Dia mencoba untuk lebih terbuka kepada Adnan. Baginya, hal itu bukan sesuatu yang sulit. Di masa lalu, Risa sudah menjalin banyak hubungan romantis dengan berbagai pria. Memulai hubungan baru bukanlah hal yang menakutkan, meskipun sedikit menantang, apalagi ketika hidupnya kini dikendalikan dan diancam oleh bosnya sendiri.Disaa

  • Terjebak Cinta Suami Yandere (Indonesia)   Bab 184 Pesan Shouhei dan Perintah Barunya

    Selama beberapa hari ke depan, Shouhei tidak muncul di kantor. Mungkin dia menemani Ayana yang baru saja mendapat masalah besar. Semua orang di kantor juga menduga hal yang sama, terlebih lagi adegan sandera itu cukup menegangkan. Ada banyak tersebar di internet video di mana Ayana berdiri di antara para penjahat dan Shouhei. Namun, Risa sama sekali tidak ingin melihatnya. Entah karena benci atau marah, dia enggan melakukannya.Pada suatu hari, di hari Senin pagi, suasana hati Risa sedikit membaik, semua berkat keberadaan Adnan yang lebih akrab dengannya.Sebuah pesan muncul di ponselnya.Adnan: Apa kamu ada waktu untuk makan siang bersamaku hari ini, Risa?Risa: Tentu saja. Bagaimana dengan keadaan ayahmu? Apa ada kemajuan lagi?Adnan: Ya. Dokter bilang selama semuanya semakin stabil, kemungkinan dia akan terbangun lebih cepat.Risa: Syukurlah. Perasaanmu bagaimana?Adnan: Baik. Semua berkat dirimu. Terima kasih banyak. Beberapa kontrak berhasil aku amankan.0Keduanya bercakap-cakap

  • Terjebak Cinta Suami Yandere (Indonesia)   Bab 183 Kencan dengan Adnan

    Untuk melupakan semua berita viral mengenai aksi heroik Shouhei terhadap Ayana yang disandera, Risa Abdullah benar-benar bersenang-senang di taman bermain bersama calon suaminya. Dia mendatangi komedi putar, menaiki arung jeram buatan, menaiki gelas berputar, lalu menaiki wahana yang menguji adrenalin hingga membuat Adnan muntah sejadi-jadinya di salah satu pagar tanaman yang ada di sana.“Kamu baik-baik saja?” tanya Risa dengan wajah kaget, tidak menyangka kalau pria itu memiliki ketahanan perut yang lemah.Adnan melambaikan tangannya cepat sambil menutup mulutnya dengan satu tangan.“Aku baik-baik saja. Sebenarnya, hari ini aku kurang tidur karena semalam begadang mengerjakan beberapa hal. Tidak menyangka kalau kamu akan meminta datang ke taman bermain.”“Oh, aku sungguh minta maaf! Aku tidak tahu. Kalau saja kamu mengatakannya sejak awal, aku tidak akan merengek untuk pergi bersamamu.”“Bukan salahmu,” ucapnya sambil menenangkannya. Ekspresinya terlihat rileks. “Sekali lagi, aku ha

  • Terjebak Cinta Suami Yandere (Indonesia)   Bab 182 Adegan Cinta Shouhei dan Ayana

    Pada minggu berikutnya, Risa menjalani kehidupan sehari-harinya dengan sangat tenang. Bos dinginnya, Shouhei, tidak muncul di kantor sama sekali. Entah apa yang dilakukannya kali ini bersama wanitanya, dia tidak mau ambil pusing. Fokusnya saat ini hanyalah pekerjaan dan juga bagaimana menemani calon suaminya menghadapi musibah yang menimpa keluarganya.Pada hari di hari Senin ini, Risa menyelesaikan beberapa laporan, menggerakkan jari-jarinya ke kiri dan ke kanan hingga berbunyi. Dengan senyum lebar, dia menekan enter dan menyelesaikan pekerjaan utamanya Tidak lama kemudian, tiba-tiba saja dua sekretaris dari ruang sekretaris utama muncul sambil bergosip.“Kamu tidak akan percaya,” bisik salah satunya.Risa berkerut. “Apa? Kenapa wajah kalian seperti itu?”Kedua wanita itu terkikik dengan senyum lebar, seolah-olah baru saja mendapatkan berita yang luar biasa parah. Mereka menunjukkan sebuah postingan berita luar negeri yang menunjukkan judul heboh. Bunyinya seperti ini:"CEO Grup Shir

More Chapters
Explore and read good novels for free
Free access to a vast number of good novels on GoodNovel app. Download the books you like and read anywhere & anytime.
Read books for free on the app
SCAN CODE TO READ ON APP
DMCA.com Protection Status