Aksa memperhatikan nama Denzel muncul, ia segera mengangkatnya walaupun sedikit terheran karena ini belum genap satu jam dari permintaan waktu pribadi Denzel.[Halo, Denzel?] bisik Aksa, ia melirik cemas ke arah pintu ruang pribadi yang tertutup rapat, dan kemudian pintu utama ruangan.[Aksa, aku ingin kamu segera tinggalkan ruangan itu,] suara Denzel terdengar di telepon, rendah dan penuh perintah. [Pergi ke ruangan monitoring di lantai bawah, yang hanya bisa diakses olehmu dan tim keamanan. Jangan bicara keras. Katakan dengan suara pelan, waspada dengan sekitarmu.]Aksa segera berjalan ke sudut ruangan, berpura-pura mengatur dokumen. [Baik, Denzel. Ada masalah apa? Apa ada yang kamu curigai?] Aksa bertanya, suaranya berbisik.[Ya,] jawab Denzel, ada nada ancaman dalam suaranya. [Aku ingin kamu mengecek semua rekaman CCTV hari ini. Fokus pada area luar ruang CEO, ruangan CEO, dan terutama, ruang kerja Shaly.][Shaly?!] Aksa terkejut. [Aku tidak yakin, tapi dia terlihat terla
最終更新日 : 2025-12-14 続きを読む