Fajar baru saja merekah ketika halaman pelatihan kerajaan mulai dipenuhi suara derap kuda dan teriakan pelatih.Jagatra berdiri di tengah lapangan, mengenakan pakaian latihan berwarna hitam. Wajahnya datar, tapi matanya penuh tekad. Ia memutuskan untuk menyalurkan semua kemarahannya pada latihan hari ini kemarahan pada ibunya, pada Kaesar, dan pada dirinya sendiri yang selama ini terlalu diam.“Pangeran Jagatra,” seru Letnan Garven, kepala pelatih kuda kerajaan. “Hari ini kita akan berlatih kendali di lintasan liar. Tidak semua kuda bisa dijinakkan, apalagi Stormfang.”Jagatra menatap ke arah kandang besar di ujung lapangan. Seekor kuda hitam legam berdiri di sana, matanya liar, tubuhnya berotot, dan napasnya berat. Para prajurit menjauh, sebagian bahkan menatap dengan waswas.“Itu kuda yang menendang dua penjaga minggu lalu, Pangeran,” bisik salah satu pelayan. “Tak ada yang berani mendekat.”Jagatra hanya menatap Stormfang dan berkata pelan, “Dia liar… seperti hatiku.”Tanpa menung
Last Updated : 2025-10-13 Read more