“Sebaiknya kita pergi saja.” Elena menolak Felix untuk memberikan bantuan. Ia tidak ingin terjadi sesuatu pada lelaki itu. Apalagi mendengar jika mereka telah kehabisan amunisi, dengan apalagi mereka akan melakukan pertahanan?“Aku harus bantu mereka, Elena. Biar bagaimana pun kami pernah menjadi saudara.” Felix berucap dengan penuh tekad.“Aku tidak ingin terjadi sesuatu padamu.”“Aku akan menjaga diriku. Kau bersembunyi saja, cari tempat yang aman. Aku akan segera kembali jika aku sudah selesai.” Felix meyakinkan. Ia bingkai wajah wanita itu, menyorot matanya dengan sangat dalam.Elena terdiam, merasa berat untuk melepaskan.“Jaga dirimu, jika terjadi sesuatu kau harus segera pergi dengan selamat. Jangan pedulikan aku.” Felix berucap dengan sorot mata yang begitu lekat.Elena menghela napas dengan dalam, ia mengangguk lembut, lalu memeluk Felix dengan tangan kirinya. Sementara tangan kanannya terus mendekap putranya.“Kau harus kembali dengan selamat.” Elena menegaskan. Ia tidak ing
最終更新日 : 2025-12-08 続きを読む