Share

Homeschooling

"Apa yang kau lakukan? Cepat kerjakan halaman ini, lalu kita akan lanjut ke pembahasan lain!"

Dengan wajah malas, Sheila menganggukkan kepalanya. Sudah seminggu sejak kedatangan sang guru untuk melakukan homeschooling. Dan sudah seminggu pula hidupnya menjadi penuh neraka.

Wanita bernama Laura itu tak hanya menyiksa dengan berbagai soal-soal sulit, tapi juga dengan sikap menyebalkannya. Setiap kali Sheila bertanya, selalu dijawab dengan ketus. Bahkan tak jarang gurunya itu memintanya mencari jawaban seorang diri melalui buku atau internet.

"Sorry, Miss, tapi aku belum paham!" jawab Sheila untuk kesekian kalinya.

Sudah hampir dua jam keduanya berkutat di materi yang sama. Laura berulang kali meminta muridnya untuk membaca kembali bukunya. Sementara ia sendiri asyik menggeser layar ponselnya, menyelami dunia maya yang tak bisa dinikmati Sheila.

"Kamu gimana, sih? Bukannya dari tadi sudah baca bukunya?" balas Laura ketus.

Gadis cantik itu membuang muka, kesal. Maniknya melirik jam dindi
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status