Tahun yang penuh kebahagiaan setelah Mariana, putri Tuan Prasojo Utomo, melahirkan anak perempuan dan disusul Zaphira mempunyai anak kembar perempuan, kini masa-masa menunggu bagi Nurmala. Pagi ini dia terbangun menemukan bercak coklat yang membuat cemas, dan menghubungi kakak ipar untuk menanyakannya, "Mbak Rara, apa sudah saatnya aku mau melahirkan?" "Iya Mal, menunjukkan masa persalinan segera tiba tapi apa perutmu sudah sering konstraksi melilit mulas gitu?" Zaphira membandingkan ketika melahirkan Alya dan Alia. "Kadang sih Mbak, namun belum sesering mungkin. Aku nggak mau buat Arzu panik di kantor, apalagi hari ini ada rapat penting bersama Mas Rashya," jawab Mala berusaha setenang mungkin. Aktivitas pagi hingga siang membantu Bibi Ella di dapur hingga menyiram bunga meski Mama mertua sudah melarang sebelum pergi menjenguk kerabat di rumah sakit. "Kami pergi dulu, ya Mal. Saudara Papa sedang dirawat sejak tiga hari ini, kalau kamu ada apa-apa hubungi Mama atau Arzu se
Last Updated : 2025-12-14 Read more