Menipu Sang CEO Buta
Raven buta dan lumpuh. Ellie harus menerima kenyataan yaitu terpaksa harus merawat Raven. Padahal Ellie begitu membenci pria itu.
Lima tahun lalu, Raven sengaja menghancurkan hubungannya dengan Lonan (adik Raven), karena menganggap Ellie adalah wanita mata duitan.
Memanfaatkan kondisi mata Raven yang telah buta, Ellie memilih untuk memakai identitas lain saat bekerja di rumahnya.
Tapi semakin lama, Ellie tahu kalau Raven menyimpan banyak hal, termasuk kejadian yang melibatkan Lonan itu.
Apakah Ellie bisa bertahan menghadapi sikap Raven?
Atau justru menjadi terlena, karena dibalik mulut keji itu, Raven juga menyimpan pesona yang tidak bisa diingkarinya.