KEMBALI Untuk Suamiku Yang Jahat

KEMBALI Untuk Suamiku Yang Jahat

last updateLast Updated : 2024-08-02
By:  CuteBaby Ongoing
Language: Bahasa_indonesia
goodnovel4goodnovel
Not enough ratings
14Chapters
453views
Read
Add to library

Share:  

Report
Overview
Catalog
SCAN CODE TO READ ON APP

Synopsis

Yan Momo mengira dia telah mati saat jantung nya di tusuk dengan kejam oleh suami yang sangat dia cintai. Tapi siapa sangka, saat dia membuka matanya, dia kembali sebelum tragedy itu terjadi. Tidak ingin buta dengan dalih atas nama cinta semata, dia akan membalas nya dengan lebih kejam! Dengan kemampuan yang dia punya dan dengan seseorang yang selama ini selalu ada di belakang dan selalu mendukung nya dengan diam-diam.

View More

Chapter 1

Kembali

"Terima kasih atas semua usaha mu selama ini Momo sayang."

Pria dengan wajah yang sudah ternoda oleh darah tersenyum dengan kejam dan dingin kepada wanita yang berlumuran darah di lantai.

Sambil mengusap wajah wanita itu dengan lembut, "Sekarang saatnya kamu mati!"

Dia kembali menusuk jantung wanita itu untuk kedua kalinya dengan ganas.

"Egh!"

Wanita yang hampir sekarat itu kembali mengerang dengan lemah, wajahnya sudah seputih kertas, tapi dia berusaha tetap membuka matanya untuk melihat wajah yang selama ini dia cintai dengan sepenuh hati.

Melihat wajah tersenyum pria tersebut, dia berusaha untuk mengucapkan beberapa kata makian, tapi apa daya semakin lama pandangan nya semakin kabur dan dia semakin sulit untuk bernafas.

Melihat wanita itu yang sudah sekarat dan akan mati dalam beberapa detik, pria tersebut bangkit dengan anggun sambil mengelap tangannya yang berlumuran darah.

"Buang mayat wanita itu, jangan sampai meninggalkan jejak sedikitpun."

Perintahnya kepada bawahannya.

Melihat punggung yang semakin menjauh, wanita itu mengerahkan seluruh kekuatan nya yang tersisa dan mengeluarkan kata-kata yang sedari tadi ingin dia ucapkan, "Bajingan busuk..." Makinya dengan lemah.

Setelah menguras semua tenaga nya, matanya langsung tertutup dengan erat dengan nafas yang sudah tidak berhembus lagi.

***

"Momo sayang bangun."

Merasakan sesuatu yang mengelus wajahnya, dan merasakan sentuhan dingin yang tidak nyaman, Momo langsung membuka matanya dengan terkejut dan melihat wajah yang sangat dibencinya ada di depan wajahnya.

"Minggir!"

Momo menolak pria itu menjauh dengan keras dan bangkit untuk duduk dengan nafas yang memburu, dia mengelus jantungnya dengan tangan bergetar dan merasakan jantungnya yang berdetak dengan cepat.

Dia bingung, takut, dan marah.Padahal sebelumnya baru saja dia merasakan sakit yang teramat pada jantungnya.Dan dia sudah berkeringat dingin dengan ingatan yang sangat menyakitkan itu.

Ditolak menjauh dengan kasar, ekspresi wajah pria itu langsung berubah, tapi dengan cepat dia kembali tersenyum dengan lembut.

"Sayang ada apa dengan mu? apa kamu marah karena aku mengingkari janji yang sudah kita buat?"

"Hey honey jangan marah oke, aku berjanji akan menebusnya."

Tidak mendapatkan respon apapun, dia kembali membujuk dengan lembut seperti yang selama ini selalu dia lakukan.

"Honey bukankah kamu bilang kamu ingin berlibur ke Pulau itu? ayo kita kesana Minggu depan oke?"

Mendengar kembali kata-kata yang pernah dia dengar, Momo yang sudah menenangkan pikirannya kembali melirik wajah pria yang dulunya pernah sangat dia cintai.

Sekarang dia ingat, ini adalah kejadian yang pernah dia alami dulu.

Karena mereka baru menikah, tapi tidak sempat untuk berbulan madu dengan berbagi alasan dari suaminya.

Dulu dia sangat marah, dan suami sampah nya ini juga membujuknya dengan cara seperti sekarang, dengan kata-kata dan tindakan yang tidak berubah sama sekali.

Dia ingat bahwa akhirnya dia terbujuk dan akhirnya mereka pergi ke pulau yang sangat ingin dia kunjungi.

Disana juga dia bertemu dengan 'wanita' itu. Wanita yang berpura-pura lembut dan naif, tapi menyimpan hati yang gelap di wajah nya yang lugu.

'Ya...karena kalian sangat mencintai sampai mati, ayo bertemu lagi dan lihat apakah cinta kalian akan sebesar dulu.'

Momo sudah tahu sekarang bahwa dia kembali ke masa lalu.Tidak tahu bagaimana dia kembali, tapi ini merupakan kesempatan untuk merubah hidupnya dan dia tidak akan menyiakan kesempatan yang sudah dia dapatkan.

"Baik aku akan memaafkan mu untuk kali ini, tapi tidak ada yang kedua kalinya mengerti?"

Ucapnya lembut seperti biasa.

Usaha membujuk nya berhasil, pria tersebut tersenyum dan mengelus kepala wanita itu seperti biasa.

Momo berusaha untuk tidak merubah ekspresi wajahnya, dia sangat ingin memotong tangan yang sudah menodai kepala nya yang bersih.

Dia tersenyum mempesona, dia balik selimut dia mengepalkan tangannya dengan kuat hingga berdarah.

'Bukankah kamu sangat menyukai sandiwara cinta? ayo akan aku tunjukan sandiwara yang sesungguhnya.'

Ucapnya dalam hati, dengan wajah yang tersenyum bak malaikat.

Bersambung

Expand
Next Chapter
Download

Latest chapter

More Chapters

To Readers

Selamat datang di dunia fiksi kami - Goodnovel. Jika Anda menyukai novel ini untuk menjelajahi dunia, menjadi penulis novel asli online untuk menambah penghasilan, bergabung dengan kami. Anda dapat membaca atau membuat berbagai jenis buku, seperti novel roman, bacaan epik, novel manusia serigala, novel fantasi, novel sejarah dan sebagainya yang berkualitas tinggi. Jika Anda seorang penulis, maka akan memperoleh banyak inspirasi untuk membuat karya yang lebih baik. Terlebih lagi, karya Anda menjadi lebih menarik dan disukai pembaca.

Comments

No Comments
14 Chapters
Explore and read good novels for free
Free access to a vast number of good novels on GoodNovel app. Download the books you like and read anywhere & anytime.
Read books for free on the app
SCAN CODE TO READ ON APP
DMCA.com Protection Status