Share

Insiden Di Pasar

Adrian berdiri sambil bersandar di tembok pembatas balkon, tangannya sibuk memainkan ponsel sambil sesekali pandangannya melihat ke dalam kamar di mana Alya sedang bekerja. Sejak pertama melihat gadis itu Adrian seolah terkena sihir, atau mungkin ini yang dinamakan cinta pada pandangan pertama. 

Gadis itu memang tampak sederhana wajahnya cantik berbentuk bulat telur, rambut panjangnya sedikit bergelombang di bagian bawah. Terlihat sangat manis saat dikuncir dan tersisa beberapa bagian di samping kiri dan kanan dahinya. Ia merasakan debaran aneh di jantungnya saat melihat gadis itu, debaran yang sama saat ia jatuh cinta pada Natasha.

Mengingat Natasha membuat Adrian nelangsa lagi, ia kemudian melihat ke layar ponsel dalam genggamannya. Membuka kembali galeri foto yang penuh dengan gambar mereka berdua. Senyum keduanya yang merekah seolah menggambarkan jika mereka tak akan terpisahkan. 

Satu foto yang paling berkesan bagi Adrian, yaitu saat mereka liburan di Raja Ampat. Mereka berdua berdiri di atas puncak dua kars, salah satu puncak  pulau Wayag. Dari sana terlihat gugusan-gugusan karang yang runcing ujungnya berpadu dengan warna biru air laut yang memukau. Dengan latar pemandangan yang indah itu mereka berjanji akan selalu bersama.

Dalam foto itu Natasha tampak cantik dengan busana long floral dress warna pink dipadu dengan topi rajut warna coklat dan kacamata berbingkai putih. Senyumnya terlihat bahagia sambil memandang Adrian. Namun, siapa sangka justru bukan akhir indah yang mereka dapatkan. 

Adrian menghela napas, menimbang kembali perasaannya. Apakah ini pelarian rasa karena kecewa?. Adrian kembali mengalihkan pandangannya ke kamar, gadis itu ternyata sudah menyelesaikan pekerjaannya. Ia lalu bergegas turun, kemudian mendapati Bibi Marina sedang bersiap untuk pergi.

"Mau kemana, Bi?" tanya Adrian.

"Ini, Den, ada beberapa bahan yang habis jadi Bibi mau ke pasar." Bibi Marina menjawab pertanyaan Adrian.

"Biar aku saja, Bi. Berikan catatannya dan suruh gadis tadi menemaniku." Adrian berkata sambil meminta catatan belanja dari Bibi Marina. Sang bibi pun memberikan catatan tadi, kemudian berlalu ke belakang untuk memanggil Alya.

Adrian mengeluarkan sendiri mobilnya dari garasi dan menolak Pak Yanto yang menawarkan diri untuk menyetir. Sedangkan Alya sudah terlihat menunggu di dekat gerbang sambil menenteng tas yang biasa dibawa Bibi Marina pergi ke pasar.

"Apa aku terlihat seperti sopir taksi?" ucap Adrian saat mendapati Alya membuka pintu belakang mobil lalu duduk di sana.

"Maaf, sa…."

"Cepat pindah ke depan!" Perintah Adrian sebelum gadis itu menyelesaikan ucapannya. Dengan mulut berdecak kesal akhirnya gadis itu menuruti perintah majikannya.

"Pakai sabuk pengamanmu!" Perintahnya lagi sambil menghidupkan mesin mobil bersiap untuk berangkat.

"Eh." Hanya itu jawaban Alya sambil kepalanya menoleh ke kursinya mencari sesuatu yang dimaksud tuannya tadi. Akhirnya ia menemukan sesuatu yang dicarinya tadi di belakang lengan kirinya, kemudian menarik tali itu lalu kebingungan bagaimana menggunakannya.

Adrian yang melihat berdecak kesal, tangannya kemudian terulur untuk membantu gadis itu memasang sabuk pengaman. Harum aroma musk terhidu Alya saat lelaki itu mendekat, dan ia kemudian memalingkan muka karena merasa malu sebab ketahuan tidak bisa memakai sabuk pengaman.

Mobil kemudian melaju menuruni jalanan perbukitan, sesekali mereka berpapasan dengan rombongan para pemetik teh. Mobil pun berbelok ke arah selatan, tujuan mereka adalah Pasar Tradisional Lawang. Sudah lama Adrian tidak bepergian dengan suasana santai seperti saat ini. Biasanya ia pergi untuk urusan pekerjaan. Terakhir liburan pun sudah empat bulan lalu dengan Natasha.

Refleks Adrian memukul setir kala mengingat Natasha kembali, membuat Alya terlonjak kaget.

"Ah, maaf." Adrian lupa jika saat ini ia tak sendirian di mobil.

"Ada masalah, Tuan?" Tanya Alya hati-hati.

"Bukan urusanmu!" Adrian menjawab dengan ketus.

"Dih, siapa juga yang peduli." Gumam Alya. Dan ternyata pria di sebelahnya ini mendengar lalu memberikan tatapan tajam pada gadis itu. Alya yang melihat dari ekor matanya hanya mengedikan bahu lalu berpura-pura sibuk melihat ke luar jendela.

Suasana pasar tradisional Lawang tidak begitu ramai saat mereka tiba di sana karena memang bukan musim liburan. Pasar Lawang merupakan salah satu obyek wisata bagi warga dari dalam dan luar Kota Malang. Alya berjalan menuju kios di lantai bawah untuk membeli sayuran dan bumbu dapur sesuai catatan, sedangkan Adrian mengikutinya dari belakang.

Adrian menilai gadis itu cukup pandai memilih sayur dan buah, juga piawai dalam menawar harga. Mereka lalu naik ke lantai dua mencari bahan pokok kering, singgah dari satu kios ke kios lain. Alya berjalan di depan sedang Adrian berada di belakang gadis itu sambil membawa tas berisi belanjaan dari lantai bawah.

Saat hendak berbelok ke kios sembako mereka ditarik dua wanita berseragam warna hijau. Di bagian dada sebelah kanan tertulis nama salah satu produk herbal terkenal. Mereka dibawa menuju sebuah kios dengan lampu yang sangat terang. Di dalamnya ada sudah ada seorang wanita dengan seragam yang sama, juga tiga pasang suami istri, terlihat dari badan si wanita yang ketiganya tengah hamil.

"Maaf menunggu bapak-bapak ibu-ibu. Kita mulai ya kelas senam hamil nya. Buat bapak dan ibu yang baru saja masuk bisa bergabung dengan yang lain." Seorang wanita yang berada di dalam ruangan tadi mulai melakukan instruksi.

"Tapi, Bu. Kami bukan …" 

"Ndak apa-apa, Bu. Selain buat ibu hamil senam ini juga bagus buat pasangan yang sedang melakukan program kehamilan." Wanita tadi memotong ucapan Alya sembari menuntun Alya dan Adrian menuju satu matras berbentuk lingkaran.

Adrian dan Alya pasrah saja menuruti perkataan wanita tadi. Mereka kemudian memulai kegiatan senam hamil. Para istri  duduk bersila di matras berbentuk lingkaran tadi, sedang para suami berdiri dengan bertumpu pada lutut di belakang istri. Kemudian memijat pundak istri, dilanjutkan dengan posisi berdiri berhadapan dan saling berpegangan tangan lalu jongkok bersamaan. 

Ketika posisi memeluk perut membuat keduanya sama-sama canggung dan berharap acara dadakan ini cepat selesai. Sesi senam diakhiri dengan promo produk herbal yang mereka jual. Karena sudah kesal akhirnya Adrian mengajak Alya keluar ruangan.

"Maaf, saya permisi dulu. Putra saya sudah menangis di rumah." Bohong Adrian pada petugas wanita tadi lalu menyeret Alya meninggalkan ruangan.

"Cara marketing yang buruk!" Umpat Adrian saat mereka sudah berada di luar. 

"Kamu juga kenapa diam saja." Ia menyalahkan Alya yang menurutnya hanya diam saja.

"Lho, bukannya, Tuan tahu sendiri kan saya tadi sudah mencoba menjelaskan." Ucap Alya membela diri.

"Tapi, kan, kamu bisa lebih ngotot lagi jelasinnya." Adrian tetap menyalahkan Alya, bahkan sampai keduanya berada di tempat parkir, melupakan beberapa belanjaan yang belum dibeli.

"Tuan sendiri kenapa dari tadi diam aja?" Balas Alya tak terima karena pria ini menyudutkannya dari tadi.

"Tadi kan aku juga sudah buat alasan biar kita bisa keluar. Sudah kita pulang saja!" Bentak Adrian sambil membuka pintu mobil dan menutupnya dengan keras.

"Dasar pria aneh." Umpat Alya lirih sambil memasuki mobil dan duduk di samping kemudi. 

Mobil melaju meninggalkan pasar, keduanya sama-sama hening. Bibir Alya mengerucut sambil matanya menatap keluar jendela. Pikirannya penuh dengan umpatan dan kata-kata kasar terhadap lelaki yang duduk di sampingnya. Padahal jelas-jelas tadi dia sudah mencoba menjelaskan pada wanita berseragam itu jika mereka bukan suami istri. 

Apalagi waktu senam hamil tadi, pipinya pasti sudah terasa merah karena malu. Belum lagi pas posisi tangan Adrian melingkar di pinggang, juga alasan aneh yang dibuat lelaki itu dengan mengatakan putra mereka yang menangisi. Membuat Alya dengan cepat menggelengkan kepalanya jika mengingat kejadian tadi.

"Kamu kenapa?" Tanya Adrian yang kaget melihat gadis di sebelahnya yang tiba-tiba menggelengkan kepala.

"Eh," balas Alya dan menyadari apa yang barusan ia perbuat.

"Jangan mikir macam-macam kamu ya, kamu kira saya kesenengan." ucap pria itu dengan nada dingin.

Alya hanya menjawab dengan helaan napas, ia tidak berniat membalas ucapan majikannya. Bagi gadis itu mengelak atau tidak tetap dirinya yang akan disalahkan. Wajah boleh tampan tapi kelakuan mengenaskan.

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status