Share

PEMBUKA

Assalamu'alaikum ....

Saya sebagai penulis, ingin memberikan sedikit pesan untuk semua pembaca, semoga bisa di pahami dan di laksanakan 👍.

😊😊😊

Membaca adalah hal yang cukup banyak di gemari, selain menambah ilmu juga dapat mengambil hikmah dari setiap peristiwa dan alur cerita yang di buat. Pada dasarnya setiap penulis menginginkan yang terbaik untuk setiap karya yang telah di publish, dan juga untuk pembaca yang setia bersama karyanya.

Buku atau sebuah bacaan adalah gudang ilmu, dan isinya di pertanggung jawabkan menurut amal jariah yang menuju kebaikan atau bahkan sebaliknya. Pada dasarnya sebuah niat adalah kunci dalam suatu perbuatan, namun tak hanya sebatas itu, sebuah perlakuan bisa saja mengurungkan sebuah niat yang baik, bila menyimpang dari konsep kebaikan itu sendiri.

Saya sebagai penulis, berharap sebuah karya ini akan menjadi suatu manfaat bukan sebagai dosa jariah, yang akan membebani kehidupan sejumlah orang yang terlibat. Oleh karena itu, saya harap para pembaca bisa membagi waktu penting lainnya, sesuai dengan kebutuhan dan kewajiban yang harus di penuhi, salah satunya tidak meninggalkan ibadah dan juga meninggalkan kewajiban lainnya.

Terkadang, karena hanya ingin membaca kebut semalam, untuk menuntaskan setiap bagian cerita dalam suatu karya, banyak yang melupakan kegiatan utama dan suatu kewajiban yang mestinya telah terpenuhi. Dan saya harap, yang sedang membaca ini dapat menghindarinya ya 👍.

" Masih banyak waktu untuk membaca cerita, karena dunia penuh dengan cerita dan tak lepas akan hal itu, namun kewajiban akan memudar bila raga jarang melakukannya, dan hati jarang menyiasatinya.

Sebagai kebiasaan yang menjadi cahaya pelita, itulah kehidupan yang di imbangi dengan pembagian yang tepat, serta menakar timbangan yang di inginkan sesuai dengan perhitungan yang setara, dan tidak berlebihan harusnya. " Thirtyrs.

Semoga bermanfaat, mohon maaf bila ada kesalahan, karena manusia tak lepas akannya.

Selamat membaca ....

😊😊😊

Wassalamu'alaikum ....

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status