Semua Bab LOVE is YOU, Ra!: Bab 41 - Bab 50
230 Bab
Bab 33-2
“Kamu terlalu gegabah. Kamu sangat mengenal Rangga, dia bukan orang yang mudah dibujuk atau berbelas kasihan. Apa kamu kira dengan membawa Yuki, dia akan iba padamu?” Reno membuang napas kasar.“Maafkan aku, Kak. Tapi aku bingung harus pergi ke mana.”Reno tahu betul, itu hanya alasan yang Vivian siapkan. “Bingung? Kamu tahu dengan pasti alamat apartemenku. Dan jangan kamu kira aku tidak tahu bahwa kamu sengaja mengelabui anak buahku agar tidak melihatmu di bandara.”“Mama, kenapa Paman ini marah padamu?”Vivian segera meraih Yuki dalam peluknya. “Tidak, dia tidak marah. Hanya kecewa karena tidak bisa menemukan kita di bandara.”“Apa dia teman lama yang kamu sebutkan?” selidik Yuki.“Tidak, dia bukan teman lama. Dia adalah saudara jauhku, kau bisa memanggilnya Paman Reno.”“Kalau begitu, pria yang kita temui di hotel tadi teman lamamu?”
Baca selengkapnya
Bab 34-1 Memulai Kembali
Suara monitor jantung membuat bulu kuduk Rissa meremang. Pasalnya, sudah tiga jam Elena tak sadarkan diri sejak pertama kali ia ditemukan tergeletak di lantai ruang tengah rumahnya. Ben memasang wajah muram sambil terus menggenggam tangan istrinya. “Hubungi kakakmu, suruh dia cepat kemari.” Tak ada nada ramah seperti biasa, hanya amarah dan kekecewaan. Rissa mengangguk, merogoh sakunya mengambil ponsel dan menghubungi Evan. “Kak, kamu di mana?” [Aku di apartemen. Kenapa?] sahut Evan dari seberang. “Datanglah ke Rumah Sakit, Mama pingsan.” [Apa?! Ya, aku segera ke sana.] Sambungan terputus. “Apa katanya?” “Dia di apartemen, sedang menuju kemari,” sahut Rissa lirih. Selang beberapa saat, Evan membuka pintu kamar perawatan dengan tergesa. “Mama!” serunya melintasi kamar hanya dengan tiga langkah lebar. Plakk. Tamparan Ben menyambut kedatangan Evan. “Pa, tolong jangan bertengkar dengan Kak Ev
Baca selengkapnya
Bab 34-2
Rangga meraih lengan Maura dan menariknya, membuat tubuh lembut itu beradu dengan otot dadanya yang liat. “Aku simpulkan, kau sudah bersedia membuka hati dan menerimaku.”Maura mengangkat jari manis yang dihiasi cincin pemberian Rangga. “Dengan memakai ini, aku rasa cukup untuk menegaskan simpulanmu.”Sejak mendengar Rangga berbicara di depan kamera tentangnya, Maura sudah memantapkan hati bahwa ia akan belajar mencintai Rangga yang pastinya tidak akan sesulit menyelesaikan masalah hotel.Sudut bibir Rangga tertarik ke samping bersamaan, menampilkan senyuman paling menawan yang pernah Maura lihat. Wajah tampan itu makin merapat mendekat seiring detak jantung Maura yang berlarian. Mengikuti nalurinya, Maura memejamkan mata saat hidung mereka bersentuhan.“Kau tidak sedang mempermainkanku ‘kan?” tanya Rangga tepat di depan bibir Maura.“Tidak,” jawab Maura yakin.Maura merasakan satu tangan
Baca selengkapnya
Bab 35-1 Getar Cinta
Rangga mengernyit heran. “Pinjamkan Reno, untuk?” “Untuk kebahagiaanmu.” “Maksudnya? Katakan dengan jelas.” “Bang, selama ini Reno tidak pernah pisah denganmu. Menurut mama, itu akan mengganggu perkembangan hubunganmu dengan Maura. Bukannya dia masih menutup hati untuk cintamu?” Rangga tertegun sejenak memikirkan kata-kata Alina. ‘Benar juga kata Alina. Lagi pula, aku bisa sekalian menjaga jarak dengan Reno sementara waktu sampai dia selesaikan masalah Vivian.’ “Oke.” “Semudah itu?” giliran Alina yang tercengang. “Ya, kalau bisa dipermudah kenapa harus dipersulit?” ucap Rangga mengutip perkataan Maura. “Oke, aku pamit dulu kalau begitu.” “Sudah mau pulang, Al?” “Iya, Kak. Aku tidak mengganggu kalian lagi.” Alina melambaikan tangan dan berbalik menuju pintu. “Aku sudah menyiapkan baju gantimu. Aku taruh di ranjang.” Maura melangkah menuju pantry. “Bantu aku berpakaian,” goda Rangg
Baca selengkapnya
Bab 35-2
Resor Ranggapati, KarangasemMaura dan Alina duduk lemas di sebuah sofa panjang yang tersedia di ruang tunggu resor. Entah karena terlalu bersemangat atau karena melewatkan sarapan, dua wanita itu kompak mabuk udara bersamaan.“Ada apa dengan kalian? Bukannya tadi sangat antusias saat pesawat akan mengudara? Kenapa sekarang lemes begini? Mabuk?”“Sudahlah, Bang. Jangan terlalu banyak bicara. Omelanmu membuat perutku mual.” Alina makin meringkuk malas.“Astaga, lemah sekali.” Rangga sedikit menekuk lututnya, menyusupkan dua lengannya di bawah lutut dan tengkuk Maura. “Ren, kau urus Alina!” perintahnya seraya menggendong Maura menuju buggy car yang akan mengantar ke kamar mereka di tepi pantai.Tubuh mungil itu menempel bak koala pada induknya. Duduk di pangkuan Rangga dengan patuh dan mata terpejam.“Apa rasanya sangat tidak nyaman?” bisik Rangga pelan.“Pening
Baca selengkapnya
Bab 36-1 Pengalaman Pertama
Setelah anggukan kepalanya, Maura tak lagi bisa mengingat apa saja yang Rangga lakukan padanya. Satu hal yang ia tahu, rasanya seperti sedang berselancar di tengah lautan lepas dengan ombak besar melambungkannya ke puncak dan kemudian melemparnya ke dasar. Saat jemari pria itu mulai menyusup ke balik baju, Maura mencekal pergelangan tangannya dengan cepat. Ingatan tentang peristiwa itu berkelebat dalam otaknya. “Buka matamu, Ra. Lihat aku.” Rangga mengusap peluh di kening Maura dan memberinya ciuman menenangkan. “Lihat aku baik-baik. Terima semuanya, jangan menolakku.” Mata cantik Maura terbuka, menatap Rangga dengan pancaran gairah dan ketakutan. “Aku teringat malam itu,” bisiknya lirih. Maura menggigit bibir bawahnya, membuat Rangga makin gemas. “Jangan tutup matamu, lihat aku baik-baik.” Dengan sigap, Rangga memindahkan tubuh Maura ke ranjang. Memenjarakan tubuh molek dengan tubuh maskulin, membuat gadis itu tidak sempat berpikir dan memper
Baca selengkapnya
Bab 36-2
Sinar jingga kemerahan menghias langit sore, menyuguhkan keindahan yang berhasil membuat Maura menatap kagum. Berbeda dengan Rangga yang duduk di depannya, pria itu menekuk mukanya.“Jadi ini yang kamu maksud dengan ‘melakukan sesuatu untukku’ sambil menyungging senyum menggoda? Belajar dari mana kamu?” gerutu Rangga karena merasa Maura mempermainkannya.“He’em.” Maura bahkan tidak repot memandang Rangga, matanya masih menikmati benda setengah lingkaran yang bersinar kemerahan seolah masuk ke dalam lautan.Sret.Rangga berdiri menjulang di depan Maura, menghalangi gadis itu menangkap detik terakhir laut menelan matahari.“Ish! Awas, Kak!” serunya seraya mendorong tubuh Rangga ke samping. “Haish, lenyap sudah!” omelnya kesal.Melihat Rangga masih mematung, Maura mendongak. “Kenapa masih diam di situ?”Alih-alih menjawab, Rangga berbalik memunggungi Maura meng
Baca selengkapnya
Bab 37-1 Bali In Memoriam
Melihat Vivian berdiri di depan pintunya, membuat emosi Rangga naik ke ubun-ubun. Suara Maura yang bertanya dari dalam, makin membuatnya marah. Rangga menutup pintu tak kalah keras dari sebelumnya dan berbalik menatap Maura. “Siapa, Kak? Kenapa kasar sekali menutup pintunya?” “Maaf, ada hal tidak mengenakkan yang harus aku urus. Aku akan keluar sebentar, tidak lama. Kalau kamu masih lelah, tidurlah dulu.” Tanpa menunggu Maura selesai mengangguk, Rangga sudah menghilang di balik pintu. “Apa yang terjadi?” heran Maura. **** “Sial! Ke mana perginya Vivian?!” Reno mengumpat kesal ketika operator menjawab panggilan teleponnya. Sore tadi, saat ia dan rombongan baru mendarat di bandara, Vivian mengirim pesan padanya memintanya bertemu. Reno menyanggupinya bukan untuk memberikan Vivian kesempatan menemui bosnya, tapi untuk membujuk wanita itu segera kembali ke Jakarta. Namun, niat baiknya disalahgunakan. Vivian tidak datang ke tempat y
Baca selengkapnya
Bab 37-2
Rangga berjalan cepat menuju kamarnya, berhenti di depan kolam renang dengan tangan di dalam saku celana. Tak habis pikir dengan kebodohan Reno dan kebohongan yang Vivian lakukan.Setelah dirasa cukup tenang, Rangga berjalan kembali ke kamar. Ketika membuka pintu, ia melihat Maura duduk tertidur di sofa dengan sebuah buku terbuka di pangkuannya. Kemarahan yang sempat dirasakannya, hilang tak bersisa setelah melihat raut tenang mirip bayi yang sedang ia amati.“Baru ditinggal sebentar sudah terlelap.” Rangga mengangkat tubuh Maura dan memindahkannya ke ranjang. “Dia begitu tenang dan cantik saat tidur.”Rangga mengambil baju ganti dan membersihkan diri, marah membuat tubuhnya berkeringat. Dengan rambut basah dan harum, Rangga menyusul Maura naik ke atas ranjang. Dilihatnya Maura bergerak gelisah sambil mengigau.“Jangan, jangan lakukan, engh.”“Ra, Maura.” Rangga mengguncang bahu Maura pelan.&l
Baca selengkapnya
Bab 38-1 Musibah Membawa Berkah
Maura membuka mata dengan malas, seluruh tubuhnya terasa lepas dari sendi. Semalam, Rangga benar-benar membuatnya tidur nyenyak sebelum sempat membersihkan diri. Tak ada sosok Rangga di sampingnya. Menarik selimut membungkus tubuhnya, Maura berjalan ke kamar mandi. Ia berencana berendam lama dalam air panas dan minyak aromaterapi yang kemarin Rangga bawa untuknya. Setelah dirasa cukup segar, Maura memutuskan keluar dari bathtub. Rangga belum juga terlihat. “Ke mana dia?” gumam Maura seraya mengeringkan rambutnya yang basah. Tok tok tok. “Kak!” Terdengar suara Alina berteriak memanggil. “Ya, tunggu.” Maura segera memakai celana pendek dan tank top tanpa berkaca, lalu bergegas membuka pintu. “Astaga, kenapa lama sekali?” “Maaf, aku sedang mandi tadi.” “Mana Bang Rangga? Masih tidur?” “Entahlah. Dia sudah tidak ada di kamar ketika aku terjaga. Duduklah, mau minum sesuatu?” “Apa dia
Baca selengkapnya
Sebelumnya
1
...
34567
...
23
DMCA.com Protection Status