"Serius, Pak?" Alex juga tidak percaya."Iya. Anggap saja reward karena kalian sudah menolong teman kalian dengan tulus," jawab Aron sambil mengeluarkan ponselnya dan mencatat di aplikasi penilaian mahasiswa.Mira dan Alex sangat senang. Sepuluh poin dari Pak Aron yang terkenal pelit nilai? Ini seperti mimpi! Biasanya Pak Aron sangat susah memberikan nilai tinggi, apalagi memberikan poin tambahan tanpa ujian atau tugas tambahan."Terima kasih banyak, Pak!" seru Mira dengan antusias."Iya, terima kasih, Pak Aron!" Alex juga berterima kasih meski di benaknya muncul pertanyaan besar.Kenapa Pak Aron memberikan sepuluh poin hanya karena mereka menjaga Natasya? Bukankah itu terlalu berlebihan? Seharusnya paling banter diberi lima poin saja sudah bagus. Tapi sepuluh poin?Alex menyenggol lengan Mira, memberikan kode bahwa ada yang aneh. Tapi Mira hanya meliriknya sekilas dan tidak merespon."Sudah, kalian kembali saja. Pasti lelah seharian di sini," ujar Aron sambil melambaikan tangan, memi
최신 업데이트 : 2025-12-29 더 보기