Share

Bab 7 # Over Protektif

Proses pencarian tersangka menjadi topik panas di mansion itu. Semua orang tampak cemas dan ragu … siapa sebenarnya yang telah memprovokasi tuan mereka sampai sedemikian rupa?

“Cari mati,” gumam seorang pelayan yang melintas di depan ruang kerja sang tuan. Setelah mengantarkan dua cangkir teh kepada majikannya, pelayan itu kembali ke dapur, ke tempat yang seharusnya. Ia lalu meneruskan gosip dan desas-desus tentang pencarian menyeluruh oleh tim keamanan pada pelaku peracunan kekasih baru sang tuan.

***

"Apakah mungkin Nona Venn yang melakukannya?" tanya Ford, ajudan Leon yang baru saja bergabung setelah menuntaskan misi pengintaian di markas Napoli, rival bisnis Leon yang beberapa waktu ini telah mengusik ketentraman kelabnya.

"Venn? Hmm..." Leon terlihat memikirkan kemungkinan tersebut. Bagi para pria, persaingan dalam wilayah kekuasaan mungkin sudah hal yang biasa, tetapi apakah hal yang sama berlaku juga bagi para wanita?

"Aku akan mencari tahu," ujar Leon dengan serius. Ford tertawa terbahak-bahak. "Ya Tuhan. Apa yang terjadi pada monster kutub ini? Mengapa kau tampak sangat peduli padanya? Bukankah beberapa waktu lalu, kau bahkan mencekik dan menikam kakinya, Tuan?” cemooh Ford yang kemudian dibalas tatapan tajam oleh Leon.

“Diam kau!” hardik Leon dengan telinga memerah.

“Lihatlah Tuan Besar kita ini, responmu benar-benar aneh. Kau seolah menjadi malaikat penjaga," lanjut Ford yang mengabaikan hardikan dari majikan sekaligus sahabatnya itu.

Ford dan Leon sudah saling mengenal sejak taman kanak-kanak. Mereka adalah sahabat sejati, selaras dalam pertumbuhan fisik dan emosional yang hampir sama seiring waktu.

Ayah Ford adalah tangan kanan ayah Leon ketika mendiang masih hidup. Ford dan Leon kecil tetap terhubung melalui garis keturunan ini, sebagai majikan dan ajudan, seperti hubungan yang sama antara ayah mereka.

Hingga saat ini, Ford adalah salah satu orang kepercayaan Leon yang loyal, jujur, dan kuat baik secara fisik maupun mental. Dia selalu menjadi penopang bagi Leon ketika dia kehilangan kendali. Namun, situasi saat ini terasa canggung bahkan bagi Ford yang mengenal Leon dengan baik.

Leon seakan terpesona oleh gadis misterius yang seharusnya diperlakukan sebagai budak, bukan nyonya muda. Terlebih, usia gadis itu baru menginjak 19 tahun, sungguh, usia yang masih belia.

"A-aku ...," Leon tidak bisa berkata-kata. Dia juga tidak sepenuhnya memahami perasaannya yang bertindak di luar kebiasaan. Baru saja Leon selamat dari kematian akibat menghisap racun Dolalopa yang pernah dilatih sebelumnya, dan sekarang dia bahkan bersedia mencari pelaku yang meracuni kekasih kecilnya. 

Apa yang sebenarnya terjadi?

"Aku hanya merasa kasihan padanya, dia terlihat seperti seorang anak kecil," ujar Leon berbohong. Perasaan yang ada, bukanlah sekadar rasa kasihan. Melainkan lebih dari itu. Leon sangat mengetahui hal tersebut karena Arren bukan benar-benar kucing hutan yang membutuhkan belas kasihan agar tidak dicincang.

"Ya, baiklah," sahut Ford mencoba mempercayai, meski sedang menahan tawanya. "Untunglah kau adalah monster yang kebal terhadap racun. Jika tidak, aku mungkin telah mengambil alih bisnismu hari ini," ucap Ford sambil tertawa. Namun, Leon hanya menyeringai.

Ia tidak menganggap gurauan Ford itu lucu. "Kau pikir aku ini orang bodoh tanpa perhitungan?" tanya Leon tidak terima.

"Percayalah, kebodohan itulah yang dilakukan seseorang yang sedang jatuh cinta," seloroh Ford sambil berlalu menjauhi meja kerja Leon. Ia tak ingin memesan batu nisan lebih awal, karena telah mengusik malaikat maut yang saat ini sedang berada di depannya.

***

“Apa katamu?? Gadis itu kenapa???” Venn merasakan amarah kembali menjalari tubuhnya, mendengar kabar terbaru dari rumah utama. Venn tidak menyangka bahwa usaha terbaiknya bisa gagal begitu saja.

“Nona… Nona Arren, tidak mati, Nyonya…,” ucap pelayan itu mengulang informasi yang tadi diberikannya.

“Tidak mungkin! Bagaimana bisa?” Venn tampak tidak percaya. Racun yang didapatkannya dari pasar gelap itu adalah racun yang langka dan sangat beracun. Hanya ada 2 orang di negara ini yang pernah terkena racunnya, dan orang-orang itu dipastikan telah meninggal.

“Apa pedagang itu membohongiku?” Venn mulai menaruh curiga pada serikat dagang yang menjadi langganannya. Ia akan memastikan bahwa penipu itu tidak akan bertahan lama di bisnis ini.

Venn tampak menggigil ketakutan. Ia harus segera mencari jalan pintas untuk melenyapkan Arren dengan hal lain. “Sial!!!!” Venn merutuk kesal dan kali ini, seluruh pelayan paviliun harus pasrah menerima kemurkaannya.

“Persiapkan mobil! Aku harus menemui seseorang!” perintahnya dengan teriakan menggelegar, setelah puas menghajar seluruh pelayan yang ada di Paviliun Barat.

***

Sementara itu, Arren yang baru saja siuman dari cengkeraman maut, pagi ini sudah mulai beraktivitas seperti biasa. Ia tampak menyantap sarapan yang disajikan oleh Poppy dengan lahap dan cepat, seolah-olah itu adalah kali pertamanya menemui makanan setelah sekian lama.

"Enak, Poppy. Terima kasih," ucap Arren setelah menandaskan makanan dalam piringnya. Poppy tersenyum dan menganggukkan kepala, "Syukurlah, Nona telah pulih dengan baik."

Arren kemudian bersiap untuk mandi dan membersihkan diri. Yang aneh, kakinya tidak lagi pincang.

"Poppy, kakiku sudah sembuh!" pekiknya dengan gembira. "Syukurlah, Nona. Kejadian kemarin membawa berkah rupanya. Nona bisa beristirahat dengan baik," sahut Poppy yang juga merasa senang.

"Poppy, apakah ... ehm ... Tuan selalu bersamaku ketika aku terbaring di tempat tidur?" tanya Arren dengan ragu karena ia tidak bisa mengandalkan ingatannya yang tercampur selama berada di ambang maut dan terbaring lemah di atas tempat tidur.

Arren tidak mampu membedakan antara mimpi dan kenyataan karena masih dalam pengaruh obat. Yang tidak diketahuinya, halusinogen yang disuntikkan oleh Venn juga mempengaruhi sebagian besar kesadarannya, membuat Arren tampak linglung.

"Benar, Nona. Tuan sangat khawatir. Ia terus memantau perkembangan Nona dengan matanya sendiri!" ucap Poppy dengan semangat. Ia merasa terharu dengan dedikasi Tuan Leon yang belum pernah ia lihat sebelumnya.

Wajah Arren tiba-tiba memerah, dan ia tidak melanjutkan pertanyaannya. Itu hanya akan membuatnya kehilangan akal dan kembali dipenuhi oleh ilusi-ilusi tentang cinta dan kasih sayang yang tidak mungkin ada.

*

Setelah mandi, Arren tiba-tiba ingin berjalan-jalan. Namun, ia begitu terkejut karena harus diawasi oleh dua pria besar saat keluar dari kamarnya.

"Poppy, siapa mereka?" tanya Arren setengah berbisik. Ia tampak tidak senang dengan kehadiran para pengawal tersebut.

"Nona, mereka adalah pengawal yang ditugaskan untuk mengawal nona secara pribadi. Tuan tidak dapat menerima insiden peracunan terakhir kali," sahut Poppy tidak ingin menjadikannya beban.

Arren tampak mengangguk tanda paham. Namun, tetap saja, ia merasa risih karena gerak-geriknya seakan terus ada dalam pengawasan Leon.

"Nona, mau pergi ke mana hari ini? Apakah ke taman bunga atau ke kebun sayur? Di area depan mansion juga ada air mancur yang indah. Atau mungkin Nona ingin bermain air? Ada Infinity Pool di lantai teratas mansion. Kita bisa pergi ke sana," jelas Poppy memberikan beberapa pilihan destinasi wisata di mansion seperti seorang pemandu tur.

Arren tertawa melihat Poppy yang dengan lancarnya menjelaskan berbagai hal menarik yang ada di mansion Leon. Arren berpikir sejenak, kemudian memutuskan untuk berjalan-jalan ke kebun sayur sambil memanen beberapa tanaman yang bisa dijadikan lalap makan siang nanti.

"Kalau ke kebun sayur, apakah jauh?" tanya Arren untuk memastikan. Ia tidak ingin terlalu lelah berjalan karena kaki dan tubuhnya baru saja pulih.

"Nona! Anda pikir kita akan berjalan kaki untuk sampai ke sana? Jauh sekali. Kita akan naik mobil, baru berjalan-jalan di sekitar perkebunan saja," sahut Poppy tidak percaya dengan pemikiran polos Arren.

***

Mansion Lukas memiliki luas 5 hektar dan terdiri dari beberapa bangunan yang saling terhubung. Karena letaknya di sebuah pulau kecil yang cukup jauh dari pusat kota, Leon sengaja membeli seluruh pulau tersebut sebagai tempat tinggalnya karena tidak ingin memiliki tetangga.

Leon juga memiliki unit bisnis yang mandiri untuk memenuhi segala kebutuhan di wilayahnya, seperti peternakan, pertanian, dan pembangkit listrik yang menggunakan arus laut dan tenaga surya. Secara teknis, Leon benar-benar memiliki kerajaan pribadi yang terisolasi dari kebisingan dan campur tangan orang lain.

Jika Leon mau, ia bahkan bisa membeli jabatan sebagai adipati pulau tersebut karena ia juga mempekerjakan penduduk lokal secara eksklusif di pulau tersebut.

Kesejahteraan mereka juga meningkat dibanding sebelumnya. Pulau Lesea, nama yang diambil dari ibu Leon, adalah pulau yang indah dan relatif kecil, dengan keanekaragaman hayati yang masih terjaga.

"Poppy, ceritakan lebih banyak tentang keindahan Pulau Lesea. Aku benar-benar penasaran," pintanya dengan antusias.

Poppy tersenyum dan mulai menjelaskan, "Tentu, Nona. Pulau Lesea ini pesonanya luar biasa. Terdapat hamparan pantai berpasir putih yang terjaga dengan baik.

Air lautnya yang jernih dan biru membuat siapapun betah. Terkadang, juga ada lumba-lumba yang muncul di teluk. Nona bisa melihatnya.”

Arren semakin terpesona. Namun, ia tahu, ini bukan saatnya mengagumi pulau milik orang lain. Arren harus mencari informasi yang memadai untuk menunjang pelariannya di masa depan.

“Lalu, apakah tidak ada kantor polisi di sekitar sini?” tanya Arren tanpa tekanan nada yang mencurigakan. Pertanyaan pancingan sudah dilontarkan, kini, saatnya mengorek informasi yang lebih menguntungkannya.

“Tentu saja ada, Nona. Bangunan administratif satu atap ada di pusat kota, sekitar satu kilometer dari mansion. Di sana ada kelab, restoran, dan juga pusat atraksi juga,” ucap Poppy tidak menyadari bahwa Arren sedang merencanakan untuk menghubungi polisi agar dapat memulangkannya.

“Terima kasih atas informasinya, Poppy. Pulau Lesea ini benar-benar indah,” ucap Arren sambil menghela napas, karena Poppy tampak tak menyadari rencananya.

Tak lama kemudian, Arren dan Poppy melangkah keluar dari mobil, karena mereka telah berada di area perkebunan sayur yang alami dan segar.

"Wah, hijau sekali," ucap Arren dengan penuh kekaguman, memandangi hamparan kebun sayur yang luas dan kehijauan.

"Silakan menjelajahi kebun ini, Nona. Saya akan membuatkan kudapan untuk anda," ucap Poppy sambil memberi isyarat pada pengawal agar tetap menemani Arren.

"Baiklah, aku akan menunggu sambil berjalan-jalan sebentar," sahut Arren seakan menikmati piknik dadakan yang tidak ia rencanakan sebelumnya.

Arren mulai berkeliling ke area kebun sayur dan memetik sayuran dengan penuh semangat. Namun, tiba-tiba, di tengah-tengah perjalanannya, Arren menemukan seekor anak burung yang terjatuh dari sarangnya.

“Kasihan sekali,” ucapnya penuh simpati.

Arren lalu mengangkat anak burung itu, dan ingin meletakkan kembali di dekat induknya. Ia mulai memanjat pohon yang tidak terlalu tinggi untuk mencapai sarang burung tersebut, meskipun pengawal mencoba mencegahnya.

"Nona, berbahaya!”

De Lilah

Ayo kirimkan Gem untuk mendukung karya ini naik peringkat! Follow juga agar terus update cerita terbaru dari Madam, xoxo.

| 3

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status