I Fell It

I Fell It

By:  RieStory  Ongoing
Language: Bahasa_indonesia
goodnovel16goodnovel
10
2 ratings
15Chapters
1.1Kviews
Read
Add to library

Share:  

Report
Overview
Catalog
Leave your review on App

"Aku memang berbeda Han, tapi aku menginginkannya. Aku ingin mencintai meski dengan cara yang tak biasa. Kau tak harus mengerti, karena semua peristiwa akan bersaksi."

View More
I Fell It Novels Online Free PDF Download

Latest chapter

Interesting books of the same period

To Readers

Selamat datang di dunia fiksi kami - Goodnovel. Jika Anda menyukai novel ini untuk menjelajahi dunia, menjadi penulis novel asli online untuk menambah penghasilan, bergabung dengan kami. Anda dapat membaca atau membuat berbagai jenis buku, seperti novel roman, bacaan epik, novel manusia serigala, novel fantasi, novel sejarah dan sebagainya yang berkualitas tinggi. Jika Anda seorang penulis, maka akan memperoleh banyak inspirasi untuk membuat karya yang lebih baik. Terlebih lagi, karya Anda menjadi lebih menarik dan disukai pembaca.

Comments
user avatar
Ervin Warda
meskipun kadang kesal, tapi teriakan emak-emak bikin seneng dan rindu. ceritanya seru, Semangat, kakak
2021-09-26 17:11:38
0
user avatar
Ayunina Sharlyn
asyik ceritanya. bikin penasaran. suka bahasanya lugas dan enak dibaca
2021-09-25 21:28:15
0
15 Chapters
Handy
Menurut perhitungan, bulan Agustus adalah puncak kemarau. Saat di mana akan terjadi perbedaan suhu mencolok di siang dan malam sampai menjelang pagi. Berarti itu masih bulan depan, namun rasanya kok sudah seperti ini. Handy merapatkan jaketnya sambil terus menyusur sepanjang pipa air yang masuk ke rumahnya. Ah! Ketemu! Ini rupanya yang menyebabkan air tiba-tiba mati.     “Gimana Han! Ketemu?” teriak mama Handy dari dapur. Dia sudah mengeluh sejak subuh tadi gara-gara tidak bisa menyiapkan sarapan.     “Gimana Han?” mama Handy mengulang pertanyaannya saat dilihatnya Handy masuk rumah. “Tutup lagi pintunya Han, dingin.”     “Bentar, aku cuma cari lem. Ada sambungan pipa yang terlepas. Kemungkinan justru karena debit air yang terlalu besar. Sebentar aku lem dulu, Ma.” Handy keluar lagi dengan membawa lem dan sambungan pipa.     “Sudah nyala H
Read more
Berbalik
Handy berkali-kali membetulkan kardus bawaannya. Kardus yang terpaksa dia ambil sendiri karena kantor pusat terlambat mengirim. Beberapa pelanggan sudah mengeluh akibat keterlambatan pesanan mereka, dan mas Agung tentu tak bisa abaikan.     Astaga! Nyaris saja! Dengus Handy. Apa-apaan sih cewek ini. Demi apa coba, naik motor jelalatan motong sana motong sini, lantas berhenti mendadak. Sekarang malah menghadang di tengah jalan.     “Silakan berbalik lewat jalur selatan!” teriaknya. Terus dia ulang beberapa kali.     “Ada apa to mbak?” seorang bapak bertanya dengan nada kesal. Mungkin jika si mbak ini tidak cantik sudah didampratnya habis-habisan.     “Maaf pak, ada pohon tumbang yang menutup badan jalan. Silakan lewat jalur Selatan,” jelasnya.     Benarkah? Bukannya dia datang satu arah denganku dan bapak itu, pikir Handy. Bahkan tadin
Read more
Sekilas
     Beberapa kawan melayani customer dengan gelisah, termasuk Handy. Cuaca di luar begitu terik sementara di dalam customer mengular. Sebenarnya wajar saat sabtu seperti ini, di mana kantor justru buka layanan setengah hari. Namun entah kenapa hari ini berasa gerah sekali, meski AC sudah pol. Maya melirik mas Agung, berharap dia tanggap lantas membelikan kami es atau turun membantu melayani. Cuma sepertinya harapan tinggal harapan, mas Agung konsentrasi menyelesaikan laporan bulanan rupanya. Handy tersenyum, geli melihat tampang dan dengusan kawan-kawannya bergantian sementara senyum tetap merekah di bibir. Ini barangkali yang namanya profesionalitas. Handy makin geli melihat Maya melotot saat memergokinya tersenyum. Handy mengirim kode mau bagaimana lagi. Sampai mas Agung berdehem karena mereka tidak menyadari kehadirannya.     Terbayang kan, sungguh menyiksa sepanjang bekerja diawasi pimpinan seperti ini. Itu sebabnya karyawan di kantor ini k
Read more
Sekedar Penasaran?
Malam semakin larut, namun hujan tak kunjung reda meski sudah turun seharian tanpa jeda. Memang, hujan seperti ini biasa terjadi di puncak kemarau seperti sekarang.     Handy beranjak dari jendela, lantas menyeduh kopi pertamanya. Matanya tak mau terpejam meski kantuk sudah menyerang sejak dua jam lalu. Handy kembali duduk dengan secangkir kopi yang diseruputnya beberapa kali. “Siapa dia,” lagi gumamnya.     Heran, kenapa aku begitu penasaran, benak Handy. Lantas, andai dia benar bisa bertemu, apa yang mau ditanyakan.     “Uhk…uhk…,” Handy tersedak ampas kopi. Lama melamun membuatnya tak menyadari seruputan terakhirnya. Segera ditelannya air putih sebanyak-banyaknya. Apa sensor rasaku sudah rusak demikian parah, batin Handy. Sembari meraih ponsel dan membuka sekenanya. Banyak pesan dibiarkan begitu saja. perhatiannya kini tertuju pada satu pesan dari nomor yang belum dikenalnya
Read more
Tak Terucap
Lebih 20 tahun Handy jatuh dan bangun, dibenturkan pada berbagai keadaan dan terbiasa mencari solusi dalam segala kondisi. Muara dari segala hal, tempat mengadu dan menumpahkan segala beban, siapa lagi kalau bukan mama. Handy menyandarkan tubuhnya di pintu kamar mama. Matanya lurus menatap wajah lelah mama. Usianya yang hampir setengah abad, apalagi kini statusnya sebagai orang tua tunggal. Meski dia dan adiknya sudah beranjak dewasa. Bagaimanapun pasti tetap melelahkan. Ingin rasanya Handy membelai wajah mama atau sekedar bersimpuh di kakinya, namun kuatir justru akan membuat wanita yang sangat dikaguminya ini bangun. Handy masih menatap lama wajah mama sebelum akhirnya berbalik. Handy mengurungkan niatnya, malu pada teguran kata hatinya, rasanya tak pantas merepotkan mama untuk urusan sepele seperti ini. Kasian mama, pikirnya.     “Kamu kenapa, Han?” justru mama yang melangkah mendekat. “Duduklah!”     Handy pun
Read more
Saski
Langit begitu hitam, pekat oleh mendung. Petir mulai terdengar bersahutan. Banyak orang terlihat bergegas pulang. Bahkan kentara sekali ketergesaan mereka dengan seringnya klakson berbunyi. Sementara yang masih di rumah, pasti berpikir seribu kali kalau akan keluar dalam suasana begini. Tapi tidak dengan Saski. Cewek manis yang justru merasa mendapat keuntungan dengan dibubarkannya kuliah lebih awal. Tentu, dosen muda macam pak Hendra akan cepat kalah oleh rengekan beberapa mahasiswi di kelasnya yang takut hujan itu. Sementara Saski, dia masih duduk manis di taman kampus. Rutinitas yang biasa dia lakukan di waktu yang sama tiap harinya. Juga rutinitas yang tak biasa dilakukan oleh gadis seusianya, apalagi mahasiswi di kampusnya. Kampus mentereng tempatnya memperdalam ilmu ekonomi ini sarat dengan kaum borju. Meski tidak semua dari golongan mampu macam Saski. Namun rerata mereka tak peduli betapa orang tua berusaha keras membiayai, atau barangkali karena terlanjur terjebak dalam komu
Read more
Cek Tenaga Medis!
Matahari bersinar indah pagi ini. Setelah semalaman hujan turun sangat deras, seperti menguras persediaan air di langit.     Saski masih duduk di ruang tamu kosannya. Tak menghiraukan beberapa teman satu kosan yang melaluinya untuk berangkat ke kampus. Wajahnya masih serius, menekuni ponsel. Meski sesekali matanya melirik jam dinding.     “Loh? Belum berangkat juga?” kali ini Rere, tempat sekelasnya yang menegur. “Kupikir aku yang terakhir...”, katanya sambil sibuk memakai sepatu.     “Okey, berangkat!” kata Saski, seraya berdiri.     “Oya Sas, kamu ingat percetakan tempat kamu nganter aku kemarin?” Rere bertanya sambil menyelesaikan simpulnya yang terakhir.     “Ya. Kenapa?” Saski mengangguk seraya memasukkan ponsel dalam tas ranselnya.       “Ada mas-mas yang ngebet nanyain k
Read more
Hari Lain?
Sabtu siang itu suasana ruang kuliah yang biasanya sunyi sepi mengingat tidak ada kegiatan perkuliahan, menjadi sedikit riuh. Berbagai usul, protes, kritik, pertanyaan, dan komentar dari teman-teman sekelas terdengar bersahutan. Sidang anggota dewan di senayan sana barangkali kalah seru. Dina sebagai koordinator Kunjungan Kerja Lapangan alias KKL, cukup kewalahan. Dia beberapa kali tampak mengetuk meja dengan spidol yang dipegangnya untuk menenangkan peserta rapat dan memfokuskan kembali ke topik bahasan. Juga beberapa kali menyeka keringat karena gerah.Rudy melirik Saski yang tampak menunduk mengutak atik ponselnya, tak menghiraukan jalannya rapat. Namun ada yang berbeda. Sesekali tertangkap olehnya, Saski menatap kosong ke satu tempat. Sesungguhnya Rudy penasaran apa yang sedang dilakukan atau dirasakan temannya satu ini.Entah bagaimana, akhirnya diputuskan mereka akan berangkat di Kamis pagi dengan tujuan desa seni. Semua sepakat. Dina menghela nafas lega. Akhirny
Read more
Mengingat Kembali
Handy membolak-balik koran yang baru saja dibelinya dari seorang bocah. Sebenarnya dia tidak terlalu suka membaca, namun melihat wajah bocah itu membuatnya tak tega. Lumayan untuk mengusir bosan. Sabtu sore biasanya laki-laki seusianya asyik mengajak kencan gebetan, tapi Handy malah terjebak di sini. Menunggui adiknya selesai les. Adiknya memang rusuh. Sudah berkali-kali Handy bilang, minta jemput kalau les sudah benar-benar selesai saja. Tapi masih saja seperti ini, lagi-lagi Handy harus menunggu. Sepertinya Sita memang hobi mengerjai kakaknya. Sekitar sepuluh menitan Sita keluar sambil cengar cengir. Handy menyambutnya dengan sebuah jitakan kecil di kepalanya.     “Aduh! Ih kakak ni, sakit tau!” Sita pura-pura cemberut.     “Jelek ah!” olok Handy.     Sita mendekat, lantas melingkarkan tangannya di lengan Handy.     “Apalagi? No suap!” Handy sudah hafal k
Read more
Heboh
Rabu pagi. Sesuai kesepakatan, semua lengkap sudah berkumpul di halaman parkir kampus. Bus wisata yang akan mengantar merekapun sudah siap sejak setengah jam yang lalu. Rudy sudah memenuhi janjinya untuk membantu Dina menyiapkan KKL mereka. Sekedar memenuhi janji, namun tentu tidak bagi Dina. Itu memberinya semacam energi. Sehingga sepagi ini dia bisa berteriak dengan lantang. “Tolong segera naik!” pintanya. Lalu dia meminta teman-temannya segera menempatkan diri, duduk manis di kursi masing-masing untuk memudahkan cek akhir.     Setelah duduk, Saski tampak asyik dengan ponselnya, seperti biasa. Meski tidak  berencana melakukannya sepanjang hari. Tentu, Saski ingin juga menikmati perjalanan hari ini. Namun sepertinya sebelum berangkat sudah ada yang mulai mengacaukan. Dia hanya memutar bola matanya, saat Rudy tiba-tiba ada di sebelahnya. Lengkap dengan cengirannya. Ni anak akhir-akhir ini jadi genit, batin Saski heran.    &nb
Read more
DMCA.com Protection Status