Jeritan mereka terdengar jelas di telinganya. Bukan jeritan satu dua orang, melainkan jeritan miliaran jiwa yang bertumpuk-tumpuk, membentuk lautan suara kematian. Tangisan anak-anak, raungan pria dewasa, teriakan putus asa ibu yang kehilangan anaknya, semuanya menghantam kesadaran Xiao Tian. “Sial, apa yang terjadi?” Xiao Tian masih linglung, matanya bergetar. Tapi hatinya diguncang keras. Dia tidak bisa menahan diri ketika melihat kematian begitu banyak, begitu cepat, begitu sia-sia. BUZZ!!! Suara aneh terdengar, langit bergetar. Saat dia masih linglung, meteor raksasa yang ukurannya lebih besar daripada dunia muncul di atas kepalanya. Bongkahan itu menyala, menggetarkan kehampaan, ekornya panjang seperti naga api yang membelah angkasa. Meteor itu jatuh dengan kecepatan yang mustahil dipahami, siap menghancurkan sebuah dunia yang masih utuh. Di dunia itu, Xiao Tian bisa melihat milyaran makhluk menatap langit dengan ketakutan. Anak-anak menangis di pelukan orang tuanya. Para tet
 Last Updated : 2025-09-22
Last Updated : 2025-09-22