Suami Rahasiaku Ternyata Paman Tiriku
Alingga Adeva dibayar mahal oleh Zoerendra Ishaq untuk dinikahi di kotanya. Lelaki itu menikah demi legalisir status dan harga diri di mata para rekan bisnis. Sedang Alingga, menikah memang semata demi uang. Setelahnya, mereka sepakat tidak lagi bertemu sebab Alingga sudah punya calon suami seorang dokter.
Setelah banyak uang, Alingga pergi ke kota B. Mencari sang ibu yang menghilang tanpa kabar sejak setahun lalu dibawa suami baru. Dia menumpang tinggal di rumah keluarga suami baru ibunya, alias ayah tirinya. Namun, siapa sangka, pemilik rumah megah itu adalah Zoerendra Ishaq, pria milyuner yang masih berstatus suaminya!
Mereka pun sama-sama terkejut. Ternyata, Zoerendra adalah adik tiri dari ayah tiri, alias pamannya!
Bagaimana akhir pernikahan mereka saat calon suami Alingga datang menagih janji? dan di mana ibu Alingga sebenarnya?