Short
Cinta Yang Tak Pantas Kupertahankan

Cinta Yang Tak Pantas Kupertahankan

By:  Hasna FarahKumpleto
Language: Bahasa_indonesia
goodnovel4goodnovel
Hindi Sapat ang Ratings
9Mga Kabanata
5.0Kviews
Basahin
Idagdag sa library

Share:  

Iulat
Buod
katalogo
I-scan ang code para mabasa sa App

Seminggu sebelum pernikahan, Jimmy, tunanganku tiba-tiba bilang bahwa dirinya harus menikahi cinta pertamanya sebelum menikah denganku. Katanya, karena ibu cinta pertamanya baru saja meninggal dan meninggalkan pesan terakhir, berharap mereka bisa menikah. "Semasa hidup, ibunya Mia selalu berharap dia bisa menikah dengan pria yang baik. Aku hanya mau memenuhi harapan terakhir seorang ibu, kamu jangan pikir aneh-aneh." Padahal, perusahaan kami sudah merencanakan peluncuran proyek perhiasan bertema cinta sejati, tepat di hari pernikahan kami. Dengan nada kesal, dia menambahkan, "Hanya proyek triliunan, mana bisa dibandingkan dengan bakti Mia ke ibunya? Kalau kamu memang sangat menginginkan keuntungan triliunan itu, cari orang lain untuk menikah saja." Mendengar kata-katanya yang tak berperasaan itu, aku pun sadar sepenuhnya. Aku berbalik dan menelepon keluargaku. "Kak, bantu carikan calon suami baru untukku."

view more

Kabanata 1

Bab 1

Kakakku tak percaya, “Kamu mau batalkan pernikahan?”

“Bukan, dia yang mau menikah dengan orang lain.”

Aku tersenyum pahit.

Demi bisa bersama Jimmy, aku susah payah meyakinkan orang tua dan keluargaku. Aku bahkan menjadwal peluncuran perhiasan bertema cinta sejati bersamaan dengan hari pernikahan kami.

Namun sekarang, semuanya lenyap.

Kakakku terdiam lama, hingga akhirnya berkata, “Kalau begitu hanya ada satu pilihan, yaitu Arthur. Keluarganya terus mendesak dia untuk menikah, kabarnya mereka lagi mencari calon untuknya.”

Keningku berkerut. Arthur adalah musuh bebuyutanku. Bahkan di hari pertunanganku dulu, dia sempat mengutuk hubunganku akan hancur dan ternyata kutukannya jadi nyata.

Karena waktu mepet, aku hanya bisa menjawab, “Kalau begitu, coba tanyakan dulu. Kalau dia nggak mau, aku cari cara lain.”

Namun, kakakku malah langsung menjawab, “Nggak perlu tanya, dia pasti mau.”

“Apa?”

Belum sempat aku tanya lebih jauh, sekelompok orang sudah mengerumuniku.

“Kamu tunangannya Jimmy? Wah, cantik sekali!”

“Kamu datang menunggu dia pulang kerja? Dia bakalan turun sebentar lagi. Romantis sekali kalian!”

Aku menggenggam erat setir mobil, menunduk untuk menyembunyikan tatapan sinisku.

Jimmy sudah lama memperkenalkanku ke rekan kerjanya. Di mata orang luar, kami adalah pasangan sempurna yang membuat banyak orang iri.

Namun siapa sangka, Jimmy akan segera menikah dengan wanita lain.

Setelah pamit dari kerumunan, Jimmy masuk mobil dan menyodorkan kalung ke arahku.

“Mia menyuruhku untuk kasih ini ke kamu. Kemarin waktu pemakaman, kamu sudah mempermalukannya, sempatin waktu minta maaf ke dia.”

Kalung itu jelas bonus dari pembelian barang lain, aku pernah lihat ini di keranjang belanjanya beberapa hari lalu.

Aku pun menolak dengan dingin, “Aku nggak mau.”

Jimmy mengernyit dan menjawab, “Kamu kenapa lagi? Kamu yang datang ke pemakaman dan bilang aku bukan tunangannya, itu sangat mempermalukannya. Mia bahkan nggak marah dan masih sempat berpikir kasih kamu hadiah. Kok kamu malah begitu?”

Dulu, Jimmy selalu ada buatku. Tapi sekarang, yang dia jaga adalah wanita lain.

Dengan wajah kesal, Jimmy membuka jendela untuk mencari angin segar. Lama kemudian, karena aku tetap diam dan tidak menuruti maunya, akhirnya Jimmy berkata, “Sudahlah, aku mengalah saja. Aku temani kamu pergi coba gaun pengantinnya hari ini.”

Ini pertama kalinya dia mengalah tahun ini.

Begitu sampai di butik gaun, pegawainya langsung menyambut,

“Pak Jimmy, Bu Mona, dua puluh set gaun pengantin dan jas yang kalian pesan sudah siap.”

Namun, Jimmy malah sibuk melihat ponsel, wajahnya terlihat agak panik.

Begitu sadar aku memperhatikannya, dia buru-buru menyimpan ponsel dan tersenyum meminta maaf.

“Mona, Mia ada masalah. Aku harus cepat ke sana. Gaunnya kamu coba sendiri saja, ya. Tolong bantu pilihkan satu jas untukku, aku percaya seleramu.”

Tanpa menunggu jawabanku, dia langsung naik taksi dan pergi, meninggalkanku sendirian.

Pegawai butik mendekat dan bertanya dengan hati-hati, “Bu Mona, jasnya mau dipilih?”

Aku mengalihkan pandangan dan mengangguk pelan.

Tentu saja jas itu harus dipilih, tapi bukan untuk Jimmy.

Karena calon pengantinnya sudah diganti.

Aku naik mobil pulang ke rumah. Kupikir Jimmy tak akan pulang malam ini, tapi menjelang makan malam, dia muncul juga.

Dia berjalan cepat ke arahku, sambil membawa kotak makanan.

“Aku sengaja keliling kota buat beli ini khusus untukmu. Cemilan malam dari Restoran Hosie.”

Aku menatap pao udang itu.

Jumlahnya lebih sedikit tiga buah dari biasanya dan salah satunya bahkan ada bekas gigitan, jelas sudah dimakan orang.

Setengah jam sebelumnya, aku melihat unggahan Mia di media sosial.

Foto makanannya persis seperti yang ada di tanganku.

“Tengah malam pun suamiku masih ingat beli cemilan untukku, terima kasih sayang, muach!”

Aku meletakkan sumpit, selera makanku langsung hilang.

“Nggak mau, buang saja.”

Wajah Jimmy langsung berubah kesal, tapi dia menahan emosinya dan duduk di sampingku, lalu mengeluh,

“Kamu nggak tahu saja betapa kasihannya Mia hari ini. Orang tuaku datang ke rumahnya dan marahin dia karena keluarganya miskin, nggak bisa kasih mas kawin yang layak. Dia sampai nangis.”

“Mia baru balik dari luar negeri, belum punya banyak uang. Aku pikir mungkin bisa pakai dulu mas kawin yang kamu siapkan untuk dia.”

Nada bicaranya yang seolah sudah memutuskan sendiri membuatku muak.

Aku menatapnya dengan sinis dan menjawab, “Jadi aku juga harus siapkan mas kawin untuk istrimu?
Palawakin
Susunod na Kabanata
I-download

Pinakabagong kabanata

Higit pang Kabanata

To Readers

Selamat datang di dunia fiksi kami - Goodnovel. Jika Anda menyukai novel ini untuk menjelajahi dunia, menjadi penulis novel asli online untuk menambah penghasilan, bergabung dengan kami. Anda dapat membaca atau membuat berbagai jenis buku, seperti novel roman, bacaan epik, novel manusia serigala, novel fantasi, novel sejarah dan sebagainya yang berkualitas tinggi. Jika Anda seorang penulis, maka akan memperoleh banyak inspirasi untuk membuat karya yang lebih baik. Terlebih lagi, karya Anda menjadi lebih menarik dan disukai pembaca.

Mga Comments

Walang Komento
9 Kabanata
Galugarin at basahin ang magagandang nobela
Libreng basahin ang magagandang nobela sa GoodNovel app. I-download ang mga librong gusto mo at basahin kahit saan at anumang oras.
Libreng basahin ang mga aklat sa app
I-scan ang code para mabasa sa App
DMCA.com Protection Status