Share

Pendekatan

Mobil berhenti di sebuah rumah mungil tetapi asri. Rizal baru saja mematikan mesin, ketika seorang wanita paruh baya keluar dengan tergesa-gesa dan membuka pagar.

"Itu mama kamu?" tanya Rizal saat melirik Syifa yang hendak membuka pintu dan keluar.

"Iya, itu mama," jawab gadis itu senang.

Hari ini, Syifa akan mengenalkan Rizal kepada keluarganya. Mereka belum resmi berpacaran karena tak ada kata cinta yang terucap dari bibir lelaki itu. Namun, mereka sepakat untuk mencoba menjalin hubungan lebih dekat.

Rizal sudah jarang mengunjungi Tania. Dia mulai belajar melupakan wanita itu. Hadirnya belum bisa menggantikan sang cinta pertama, tetapi cukup mengalihkan perhatian.

"Galak gak?"

"Ya gak, lah. Mama tu baik banget. Malahan udah masak buat kita," ucap Syifa.

"Aku ngeri," goda Rizal.

"Ayo, turun! Jangan kelamaan."

Keluarga Syifa terlihat sederhana tetapi berkecukupan. Rizal yakin mereka pasti tidak punya ART, karena itu mamanya yang membukakan pintu.

"Itu Pak Dokter gantengnya?" bisik
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status