RADINKA

RADINKA

last updateLast Updated : 2021-10-08
By:  milkaamelliyaniOngoing
Language: Bahasa_indonesia
goodnovel16goodnovel
10
32 ratings. 32 reviews
23Chapters
3.0Kviews
Read
Add to library

Share:  

Report
Overview
Catalog
SCAN CODE TO READ ON APP

Synopsis

Mauren Radinka anak bungsu dari keluarga yang harmonis, kakak yang begitu menyayanginya dan sahabat lelakinya yang selalu ada untuknya. Hari-hari yang gadis itu lalui begitu terasa tentram dan damai dikelilingi orang-orang tersayangnya hingga suatu hari satu rahasia yang ia pendam dari orang tuanya terungkap dan menjadi malapetaka yang besar bagi keluarga itu. Sejak hari itu Dinka tak pernah merasa bahagia. Cintanya yang baru saja dibangun pun kandas begitu saja. Luka yang begitu membekas dalam ingatannya dan selalu menyayat hatinya membuatnya menjauhkan diri dari lingkungannya. Bahkan sejak hari itu, masalah mulai datang bertubi-tubi dalam hidupnya. Setetes dua tetes rasa sakit mengalir menemani hari-harinya. Orang-orang disekitarnya terasa jauh untuk kembali ia gapai. Hingga akhirnya ia memutuskan sesuatu hal yang ternyata begitu lebih fatal untuk diterima orang terkasihnya. Akankah Dinka dapat kembali meraih kebahagian itu? Akankah cinta yang selama ini ia dambakan dapat ia gapai? Atau... Dinka memang ditakdirkan untuk tidak bahagia?

View More

Chapter 1

Chapter 1. Brand New Day

"Bunda?" seru Dinka kepada bundanya yang sedang sibuk membereskan barang-barang yang akan dibawa kembali ke kampung.

"Jadi Dinka harus ikut pulang ke kampung?" tanya Dinka dengan nada memelas.

"Iya, mau gimana lagi? Orang-orang di komplek ini sudah pergi mengungsi semua. Lagipula kakakmu juga ikut balik ke kampung. Memangnya kamu mau tinggal di sini sendiri? Tinggal di sini dengan keadaan rumah yang sudah retak semua?" tutur bundanya sembari mengedarkan pandangannya melihat rumah yang sudah retak dan barang-barang yang berserakan.

Tak lama kemudian semua tiba-tiba saja terdiam "tuhkan gempa lagi," lanjut Bunda Dinka.

Memang keadaan dimana kota tempat Dinka menimba ilmu tertimpa musibah yang mengakibatkan hampir semua penghuni kota itu memilih untuk mengungsi ketempat yang lebih aman bahkan ada yang memilih untuk pulang kembali ke kampung halamannya sama seperti Dinka.

"Terus Dinka sekolahnya gimana? Masa Dinka gak sekolah?" ucap Dinka. Gadis itu memang selalu seperti tidak pernah hilang semangat untuk belajar dan menempuh pendidikan semenjak ia duduk di bangku sekolah.

Ucapan Dinka memberhentikan aktivitas bundanya yang mengemas barang. Bundanya menghela nafas, lalu menatap Dinka.

"Kamu pindah aja." putus sang Bunda.

"Gak bisa bunda, Dinka udah kelas 3 sekarang dan Dinka udah terdaftar di sini untuk ujian. Pasti gak dibolehin untuk pindah bunda," ucap Dinka memberi alasan. Lalu bundanya berpikir sejenak.

"Kamu mau sekolah titipan di kampung?" ide ayahnya yang sedang menyesap kopi hangat ikut angkat bicara.

Dinka dan bundanya menoleh.

"Selagi nunggu keadaan kota pulih kembali," lanjut ayahnya.

Dinka menghela nafas mendengar ucapan ayahnya, berpikir akan seperti apa jika dirinya menjadi siswa titipan layaknya siswa pindahan. Dirinya tidak bisa mencari alasan lagi selain mengiyakan ucapan sang ayah. Memikirkan dirinya untuk tetap tinggal di kota, apalagi gempa susulan masih saja datang adalah pilihan yang berat untuk dilaluinya. 

"Ya udah deh, terserah ayah aja."

Walaupun keadaan yang paling tidak disukainya dan yang sangat dihindarinya sudah ada di depan mata, menjadi siswa baru.

***

Setelah seminggu tidak sekolah, Dinka tiba di sekolah bersama ayahnya. Ditemani ayah? tentu, karena Dinka bukan pergi ke sekolahnya, tapi sekolah yang akan Dinka tempati untuk menempa ilmu dalam beberapa waktu kedepan. Waktu yang tidak bisa Dinka tentukan sampai kapan. 

Dinka sebenarnya bersekolah di kota, hanya saja keadaan kota sedang tidak memungkinkan untuk beraktivitas seperti biasanya membuatnya dengan terpaksa  harus kembali ke kampung halamannya karena keadaan di sini baik-baik saja. Semua sudah dipertimbangkan. Daripada tidak sekolah lebih baik sekolah titipan saja, walau pun pelajaran yang akan diterima mungkin saja berbeda, pikir Dinka.

Setelah bertemu kepala sekolah, ayah Dinka pulang ke rumah. Sedangkan Dinka diantar oleh kepala sekolah menuju kelas. Untung saja sudah waktunya masuk kelas. Jadi, tidak ada yang melihatnya. Tidak jadi pusat perhatian. Dinka tak perlu khawatir soal itu.

Berjalan di koridor sekolah, Dinka selalu saja berbicara dalam hati 'Semoga aja semuanya hari ini berjalan dengan baik.' sambil menarik dan menghembuskan nafasnya terus-menerus. Suara riuh dari beberapa kelas, menandakan kelas tersebut belum memulai pembelajaran. Tapi untunglah tidak ada yang menyadari kedatangannya.

"Nak, mari masuk ini kelasmu," ucap kepala sekolah menandakan Dinka sudah tiba di kelasnya.

"Iya pak." Lalu Dinka mengikuti langkah kepala sekolah yang masuk ke dalam kelas sambil memegang kedua ujung tali ranselnya.

Inilah yang paling dihindari, selalu saja seperti ini. Tidak di drama korea, di sinetron, di film bahkan di kehidupan asli sekali pun selalu saja seperti ini. Murid baru pasti jadi pusat perhatian dan Dinka tidak menyukai itu. Risih.

"Murid baru?"

"Itu Dinka kan? Bukannya dia sekolah di kota?"

"Mungkin saja sekolah titipan."

"Iya mungkin."

"Bukannya dulu dia gendut ya?"

"Tinggi ya ampun."

"Cantik."

Lagi-lagi, Risih. Bukannya apa-apa. Tapi aneh rasanya jadi pusat pembicaraan.

"Sudah-sudah, tolong diam dulu. Ini Dinka. Di sini dia berstatus sebagai siswa titipan. Kalian pasti sudah dengar beritakan?" jelas kepala sekolah.

"Iya pak," ucap para siswa dengan serempak.

"Jadi, tolong perlakukan Dinka seperti teman kalian sendiri. Jangan sampai bapak dengar ada yang mem-bully. Sudah terkena bencana, jangan kalian tambah bencana yang lain lagi," tutur kepala sekolah.

"Iya pak."

"Ya sudah, Nada?" ucap kepala sekolah sambil memanggil salah satu siswi.

"Iya pak," ucap salah satu siswi sambil mengangkat tangan kanannya. Nada duduk di kursi kedua dari depan sebelah kiri paling pojok.

"Nak Dinka silahkan duduk di kursi samping Nada."

"Iya, terima kasih pak." Baru saja Dinka akan melangkah, ada yang menyahut.

"Pak, Dinka gak disuruh perkenalan diri dulu?" Oh tidak. Jangan diingatkan. Pasti, setelah perkenalan diri ada pertanyaan yang aneh.

"Perlu perkenalan diri lagi? Kan bapak sudah nyebutin namanya." Huh, untung lah kepala sekolah mengerti.

"Masa bapak yang ngenalin dia, harusnya dia sendiri lah yang ngenalin diri diri! Udah gede kan? masa orang tua yang ngenalin!" ucap salah satu siswa sambil menatap DInka dengan bola mata yang dibesarkna seolah berceramah kepada Dinka.

Apalagi ini? Laki-laki di pojok kanan itu tidak cukup ya? Sudah dengan bebas nya mengatai dirinya dan tahu namanya. Mau apalagi dia?

Setelah dia mengatakan itu yang lainnya saling menyahuti menyetujui. Menyebalkan.

"Ya sudah, Dinka perkenalan diri kamu dulu ya?" Ujar kepala sekolah

Agar tidak dikatakan kurang ajar. Dinka menjawab, "iya pak." Lalu gadis itu mulai mengembangkan senyumnya.

"Assalammualaikum, dan selamat pagi. Perkenalkan nama saya Mauren Radinka biasa dipanggil Dinka, saya siswi dari SMA 3 Garuda, saya di sini sebagai siswa titipan. Saya harap teman-teman bisa menerima saya di sini untuk sementara waktu, terima kasih," ucap Dinka agak kaku yang diakhiri senyuman. Biar tidak dibilang sombong.

"Ya sudah Dinka kan sudah perkenalkan diri-.." Belum selesai kepala sekolah berbicara, anak laki-laki itu memotongnya, lagi. Ini baru yang namanya kurang ajar. Ah bukan, maksudnya tidak sopan.

"Tunggu dulu pak!" seru laki-laki itu.

"Apalagi nak Radit?" Oh, jadi namanya Radit.

"Dinka!" Radit memanggil.

Dengan perasaan tidak suka Dinka berusaha tersenyum dan mengeluarkan suara dengan tenangnya agar tidak dinilai buruk di hari pertamanya. Karena kata orang, kesan pertama itu sangat berarti untuk hari-hari berikutnya. "Iya?"

"Kalau itu sih saya tahu, nama kamu Dinka di sini sebagai siswa titipan," tutur Radit.

"Nak Radit ada yang mau ditanyakan lagi?" tanya kepala sekolah.

"Ada pak!"

"Silahkan tanya nak."

"Ini juga mau nanya pak!"

Songong sekali dia. Untung saja kepala sekolah tidak ambil pusing. Ah Dinka tidak ingin berurusan dengan Radit nantinya.

"Kamu tinggal di mana?" tanya Radit.

"Di daerah Rui" jawab Dinka seadanya.

Muncullah desas-desus, seperti.

"Rui lah. Jangan pura-pura lupa deh."

"Emang dia tinggal di sana Radit."

"Pura-pura lupa."

"Oh."

"Daerah pegunungan ternyata."

"Anak gunung dia."

"Satu daerah kita."

Sepertinya Radit ada lagi yang mau dikatakannya. "Oh berarti daerah tempat tinggal kita sama dong!" seru Radit seolah baru tahu.

"Emangnya kenapa kalau lo sama Dinka daerah tempat tinggalnya sama?" sahut teman sebangkunya, membuat Radit menoleh ke arah temannya sejenak. Lalu mengarahkan pandangannya lagi ke Dinka dan mengangkat sudut bibirnya, tersenyum menyebalkan menurt Dinka.

"Gue gak perlu khawatirlah kalau pacaran, jadi gak jauh-jauh. Kalau jauh cuma ngabisin ongkos," ucap Radit dengan percaya dirinya sambil memainkan alisnya naik-turun.

'Apaan sih dia. Dasar Kerdus!'

"Emangnya dia mau sama lo?" tanya teman Radit lagi.

"Pasti mau lah," ucap Radit sambil menaik-turunkan alisnya.

Terlalu percaya diri sekali dia. Huh ini baru hari pertama, bagaimana hari-hari berikutnya? Sepertinya harus siap-siapkan telinga yang kuat dan hati yang sabar.

"Pede banget sih lo!"

"Huuuu!!"

"Vania mau lo kemanain?"

"Ketika musuh jatuh cinta."

'Vania? Siapa dia?' ucap Dinka dalam hati.

"Adek kelas mau lo kemanain?"

'Apakah Vania itu adik kelas?' pikir Dinka, 'Aishh untuk apa juga ngurusin!'

"Sudah-sudah jangan ribut, kelas lain sedang belajar." Upss, kepala sekolah masih ada di sini.

"Untuk selanjutnya silahkan tanya secara pribadi saja dengan Dinka, sekarang pelajaran apa?" seru kepala sekolah sambil bertanya.

"Seni budaya pak."

"Ibu Tika ya?"

"Iya pak!"

"Ibu Tika sedang sakit. Jadi jam pertama dan kedua kalian kosong, kalian belajar sendiri dulu. Bapak harap tidak ada yang keluar kelas dan tidak buat keributan," jelas kepala sekolah.

"Iya Pak."

"Dinka silahkan duduk," seru kepala sekolah.

"Iya pak," ucap Dinka. Mendengar seruan kepala sekolah langsung saja Dinka duduk di bangku samping Nada.

"Ok, bapak kembali ke ruangan bapak ya. Jangan ribut." pamit kepala sekolah

"Iya pak."

Belum berapa lama kepala sekolah keluar, kelas ribut kembali. Dasar! Sebagian para perempuan dan tidak dipungkiri ternyata beberapa dari laki-lakinya juga menghampiri Dinka.

Saling berkenalan dan menanyakan banyak hal. Seperti Kenapa hanya jadi siswa titipan? Kenapa tidak pindah saja? minta nomor WA lah, nama F******k lah, nama I*******m lah, masih banyak lagi. Ah ada juga yang tiba-tiba datang menghampiri sambil membawa gitar. Dia menyanyi sambil diiringi gitar. Suaranya cukup menghibur Dinka.

Ternyata apa yang terjadi tidak seburuk ekspektasi Dinka. Mereka bukan seperti anak-anak jaman sekarang. Yang jika tidak suka pasti mem-bully. Reaksi mereka biasa-biasa saja. Syukurlah.

"Permisi pangeran mau menghampiri sang putri."

Kalian tahu itu siapa? Itu Radit. Setelah dia berbicara seperti itu, entah kenapa yang lain nya bubar begitu saja. Mau apalagi dia?

"Pangeran? Pangeran tidur dit?" kalau tidak salah sih namanya Owen. Owen juga ikut bubar dan kembali duduk di kursinya.

"Nggak," Seakan tak ambil pusing dengan ucapan Owen, Radit melanjutkan perkataannya dengan menatap Dinka. "Tapi gue itu pangeran masa depan yang nanti datang ke rumah Dinka. Minta restu biar Dinka jadi putri yang mendampingi sang pangeran."

ewww, sok banget! apakah masih jamannya gombal seperti itu?

"Huekk!" Reaksi dari beberapa siswa kelas yang mendengar perkataan Radit.

"Dinka kenalin saya Radit, Pangeran masa depanmu," ucap Radit dengan percaya diri sambil mengulurkan tangan kanannya.

"Dinka, bukan putri masa depanmu," kata Dinka sambil menjabat tangan Radit.

"Anjay, hahaha."

"Dinka, kalau ada yang ingin kenalan sama kamu dan ngejulurin tangannya, kamu jangan mau ya?" seru Radit.

"Kan cuma pengen kenalan. Kenapa jangan?" tanya Dinka dengan sewot kepada orang songong yang baru ditemuinya beberapa menit.

"Kenalan boleh, tapi jangan terima uluran tangannya," tawab Radit.

"Kenapa?" tanya Dinka lagi.

"Nanti kamu diculik lagi. Saya takut dan gak mau kamu diambil orang," jelas Radit.

"Tapi tadi saya terima uluran tangan kamu, saya gapapa kan?"

"Iya, itu karena saya gak ada maksud jahat sama kamu," ucap Radit.

"Ada maksud jahat tuh Din, Radit nyari mangsa baru. Hati-hati kemakan omongan dia. Dia tuh playboy!" Terdengar suara dari kursi pojok, itu suara Owen. Ditengah keributan dalam kelas, Owen bisa mendengar ucapan Radit dan Dinka? Wow, tajam juga pendengarannya.

"Apaan sih Wen, diem deh. Kamu jangan percaya omongan si Owen. Dia bicara diluar fakta."

"Diluar fakta?" ucap Owen, menghampiri meja Dinka lagi. "Lo kan emang playboy. Iya kan Nad?" ucap Owen dengan memanas-manasi Radit seraya menoleh ke arah Nada.

"Iya Din, jangan percaya Radit," Nada ikut nimbrung walaupun dirinya sibuk dengan kaca kecil yang pas digenggamnya.

"Kalau playboy tuh, punya satu pacar," jawab Radit.

"Apaan! Mana ada playboy kayak lo punya satu pacar?!" ucap Nada tidak terima.

"Iya satu di sini, satu disana, satu di mana-mana." gurau Radit.

"Iya dan itu lo," Jawab Owen.

"Gak lah Wen, gue mana punya pacar."

"Untuk sekarang lo gak punya pacar, kan lo baru putus seminggu yang lalu sama Safa," jelas Owen.

"Kenapa bahas Safa sih? Dinka jangan dengerin Owen ya. Pokoknya jangan," Risih Radit. Radit kembali mengalihkan atensinya pada Dinka dan langsung menatap mata Dinka.

Dinka yang juga tak sengaja menatap Radit dengan sisa senyumnya tadi melihat debat keduanya langsung bersikap datar kembali. "Kenapa? Lagi pula seru."

"Seru apanya, dia sering buka aib orang. Udah ya pokoknya jangan dengerin Owen. Nanti saya marah sama kamu."

"Apa hak kamu marah ke saya?" Mendengar perkataan Dinka membuat Radit salah tingkah karena malu.

"Karena saya calon masa depanmu. Ok. Saya balik ke kursi saya dulu ya. Calonmu ini lagi mempersiapkan masa depan yang indah untuk kamu. Ayo Wen balik," ucap Radit berbalik menuju kursinya kembali. Tapi bukan Radit namanya, jika tak bisa menutupi rasa malunya. Apa kata dia? Calon masa depan? Ya ampun. Ada-ada saja.

Entah angin apa yang membawa Radit kembali ke meja Dinka. Menopang badannya dengan hentakkan tangan yang disengaja ke meja Dinka. "Kalau kangen bilang ya. Jangan dipendam. Gak enak," ucap Radit langsung kembali ke kursi sambil menarik tangan Owen.

Mata Dinka mengikuti arah langkah kaki Radit. "Radit emang gitu ya Nad?" tanya Dinka kepada Nada.

"Radit emang orangnya gitu. Suka ngegombal. Semua perempuan di sini udah kebal sama gombalan dia. Tapi, menurut gue sikapnya hari ini agak aneh sih," ucapan Nada membuat arah mata Dinka yang tadinya mengikuti langkah Radit menjadi berpaling ke Nada.

"Aneh gimana?" tanya Dinka yang penasaran.

"Dia biasanya gak nyapa orang yang baru dikenal kayak lo gini. Dia paling cuek sama orang baru," jelas Nada

"Beneran?"

"Beneran. Mungkin lo spesial buat dia."

"Spesial apaan!" kata Dinka tak ingin dibilang bawa perasaan.

"Mungkin sekarang lo ogah-ogahan sama Radit. Tapi..." ucapannya sengaja Nada gantung biar Dinka penasaran.

"Tapi?"

"Liat aja nanti," ucap Nada dengan senyum smirk-nya.

"Dan lo tetep harus hati-hati," lanjut Nada.

Sangat kebetulan setelah pembicaraan tersebut. Guru mata pelajaran selanjutnya datang.

Expand
Next Chapter
Download

Latest chapter

More Chapters

To Readers

Selamat datang di dunia fiksi kami - Goodnovel. Jika Anda menyukai novel ini untuk menjelajahi dunia, menjadi penulis novel asli online untuk menambah penghasilan, bergabung dengan kami. Anda dapat membaca atau membuat berbagai jenis buku, seperti novel roman, bacaan epik, novel manusia serigala, novel fantasi, novel sejarah dan sebagainya yang berkualitas tinggi. Jika Anda seorang penulis, maka akan memperoleh banyak inspirasi untuk membuat karya yang lebih baik. Terlebih lagi, karya Anda menjadi lebih menarik dan disukai pembaca.

Comments

10
100%(32)
9
0%(0)
8
0%(0)
7
0%(0)
6
0%(0)
5
0%(0)
4
0%(0)
3
0%(0)
2
0%(0)
1
0%(0)
10 / 10.0
32 ratings · 32 reviews
Write a review
user avatar
Christina
bagus kak.. suka sama ceritanya...
2021-10-06 20:54:09
0
user avatar
Cheezyweeze
Kmu pasti akan bahagia, Dinka. Yuk semangat kak Author
2021-10-06 20:32:37
0
user avatar
Rhill
Seru bgt critanya thorrr I like it
2021-09-24 16:01:32
0
user avatar
Xianyan Nyangko
wahhh cerita seru,,lanjutkan,,salam dari pria sampah tak terduga ini harem nya cowok ,seru
2021-09-23 19:26:29
0
user avatar
G A T A
Impressif kak... Fighting.. keren thor -Salam dari author Anila
2021-09-23 18:29:08
0
user avatar
Natsu Sora
Keren kakk, lanjutkan!!!
2021-09-23 17:50:14
0
user avatar
Putri Affrilia
ih sukaa... baguss kaa...
2021-09-23 17:24:40
0
default avatar
Tri Nur
Ceritanya sangat menarik, next kak
2021-09-21 12:52:32
0
user avatar
Sellova96
Bagus kak ceritanya
2021-09-21 10:11:09
0
user avatar
Triwahyuni Triwahyuni
ceritanya bagus kak, lanjutt...
2021-09-21 10:01:48
0
user avatar
Mystique
Kasihan banget mauren, sabar ya mauren ......
2021-09-20 14:48:10
0
user avatar
Cacak Endik
Kalau berdasarkan tulisan rapi alurnya juga enak dibaca gampang dimengerti kosakatanya sip lah
2021-09-20 02:07:36
0
user avatar
Mini Yuet
Nyesek deh.
2021-09-19 20:22:18
0
user avatar
Rein_Angg
Dari awal baca... Rumah kena gempa, harus pulang kampung. Potek hati saya. Tissue mana tissue ......
2021-09-19 19:53:28
0
user avatar
Rahayunovel01
kasihan Dinka, ini cerita real, teman q ada yg alamin ...
2021-09-19 13:08:40
0
  • 1
  • 2
  • 3
23 Chapters
Explore and read good novels for free
Free access to a vast number of good novels on GoodNovel app. Download the books you like and read anywhere & anytime.
Read books for free on the app
SCAN CODE TO READ ON APP
DMCA.com Protection Status