Kunci Brankas Rahasia Suamiku.

Kunci Brankas Rahasia Suamiku.

Oleh:  Winarsih_wina  Tamat
Bahasa: Bahasa_indonesia
goodnovel12goodnovel
10
5 Peringkat
173Bab
93.7KDibaca
Baca
Tambahkan

Share:  

Lapor
Ringkasan
Katalog
Tinggalkan ulasan Anda di APP

Maya tidak pernah tahu berapa jumlah gaji suaminya sejak menikah. Dia bahkan tidak pernah mengeluh ketika suaminya terkadang mencicil nafkah bulanannya dan membuat Maya "nombok" setiap bulannya. Namun, semua berubah ketika Maya mengetahui rahasia sang suami. Diam-diam, dia menemukan sebuah kunci yang mengubahnya menjadi istri yang 'luar biasa' bagi Darma.

Lihat lebih banyak
Kunci Brankas Rahasia Suamiku. Novel Online Unduh PDF Gratis Untuk Pembaca

Bab terbaru

Buku bagus disaat bersamaan

To Readers

Selamat datang di dunia fiksi kami - Goodnovel. Jika Anda menyukai novel ini untuk menjelajahi dunia, menjadi penulis novel asli online untuk menambah penghasilan, bergabung dengan kami. Anda dapat membaca atau membuat berbagai jenis buku, seperti novel roman, bacaan epik, novel manusia serigala, novel fantasi, novel sejarah dan sebagainya yang berkualitas tinggi. Jika Anda seorang penulis, maka akan memperoleh banyak inspirasi untuk membuat karya yang lebih baik. Terlebih lagi, karya Anda menjadi lebih menarik dan disukai pembaca.

Komen
user avatar
Cempluk Boto Lenot
ini masih ada lanjutannya atau tamat,,, saya udh smpe WARISAN PART 2.. KOQ gak update lagi
2022-11-12 15:37:17
0
user avatar
Tunas Mandiri
ceritanya bikin nagih, up terus thor, semangat
2022-09-21 23:35:22
3
user avatar
viva cantik
kok kamu gk update kak,, nungguin lanjutannya nih
2022-09-21 04:30:53
3
user avatar
Winarsih_wina
setiap hari kak
2022-08-05 21:12:15
1
user avatar
Wahyuni
rajin up gak nih?
2022-08-02 00:42:38
1
173 Bab
Berapa Gaji Mas Darma?
"Apa mas? Tiga juta? Buat apa ibu uang sebanyak itu? Bukankah aku sudah memberinya 800 ribu sebulannya?"Aku melotot mendengar permintaan mas Darma. Bukan karena pelit, tapi ini di luar pengeluaran kami berdua."Eh, Maya! Jangan serakah kau jadi orang! Memangnya kenapa kalau ibu minta tiga juta? Uang itu hasil keringat Darma, anakku. Jadi, jangan coba kau menguasainya!"Aku terkejut mendengar ucapan ibu mas Darma. Dia seolah menuduh aku menguasai gaji anaknya."Kalau begitu, kenapa minta ijin padaku, Bu? Itu uang mas Darma. Jadi, minta saja padanya! Tak perlu bicara denganku."Aku segera berdiri meninggalkan ibu dan anaknya itu. Biar mereka saja yang bicara soal uang tiga juta itu."Jangan begini, May. Aku menganggapmu istri. Karena itu, kita perlu bicara."Aku kembali duduk lalu menatap mas Darma dan ibunya. Wanita itu tersenyum sinis, seolah aku istri yang tak berguna."Jadi bagaimana May? Kau setuju kan memberi ibu tiga juta?"Aku kembali menatap mas Darma dan ibunya. Memangnya sia
Baca selengkapnya
Tabungan Rahasia Apa?
Tunggu dulu, tadi mas Darma bilang tabungan. Aku kok tak tau dia punya tabungan? Memangnya, uang dari mana yang dia tabung? Aku mencium aroma penipuan di sini.Sepertinya aku harus mengasah bakat detektif ku lagi. Mas Darma dan keluarganya, sudah berani menyimpan rahasia rupanya."Mas, kau sedang apa di ruang gelap begini?"Aku menghidupkan lampu. Membuat mas Darma terkejut, hingga tanpa sadar menjatuhkan ponsel miliknya. Pria itu terlihat pucat pasi, dia seperti melihat hantu."Hai mas, kau tak perlu takut begitu, ini aku."Aku hampir tertawa saat melihat mas Darma terduduk lemas. Rupanya dia benar-benar kaget, saat kepergok menghubungi ibunya."Kau bicara dengan siapa sih? Sampai segitu kagetnya saat aku datang."Aku meraih ponsel mas Darma, tapi pria itu keburu mengambil ponsel itu dari atas lantai. Dia seperti takut aku melihat siapa yang dia ajak bicara tadi."Itu bukan urusan mu, May. Kau tak perlu ikut campur, menolong suami yang kesusahan saja kau tau mau."Idih dia mencoba me
Baca selengkapnya
Satu Juta Bisa Kok Berhemat.
"Ini satu juta dulu, pergunakan dengan baik. Jangan boros-boros jadi istri."Aku tersenyum tipis, lalu segera mengambil uang satu juta itu. Mas Darma tersenyum sinis, namun senyum itu tak lama di wajahnya."Kau lihat ini mas, pas satu juta aku belikan token listrik. Semoga bisa bertahan sampai sebulan, jangan lupa bayar tagihan air."Aku kembali duduk setelah membeli token listrik, lalu menarik mas Darma untuk melihat, aku sudah menghabiskan uang pemberiannya dalam sekejap."Kau kan bisa beli lagi nanti, tak harus langsung sejuta kau belikan token listrik."Terdengar suara melengking mas Darma. Dia pikir bisa uang sejuta di suruh berhemat."Aku sudah melakukan sesuai permintaan mu, Mas. Untuk berhemat, dengan membeli token listrik. Jadi, bisa bertahan sebulan, kurang lebihnya begitulah."Aku menjawab dengan santai. Dia pikir aku masih bisa dia bohongi, dengan memberi satu juta disuruh berhemat pula. Belum lagi, nanti dia minta uang bensin, hemat dari mananya? Yang ada, aku yang tekor
Baca selengkapnya
Teman Masa Lalu.
"Maya Lestari?"Aku menyipitkan mata, saat melihat seorang pria datang menghampiri mejaku. Dia terlihat mengakrabkan diri, tapi aku masih belum ingat siapa dia."Kau pasti melupakan aku? Dasar tak beradab, dengan teman sendiri bisa lupa."Aku mengerutkan keningku, karena pria ini seperti mulai kurang ajar. Sepertinya dia mulai sadar, kalau aku merasa tak nyaman."Keterlaluan, bisa-bisanya kau lupa sungguhan."Kembali pria itu bicara dengan nada kesal. Tangannya mengambil kaca mata dan meletakkan di wajahnya."Ya Allah, kau si cupu? apa kabar? Lama tak ketemu. Dengar-dengar kau ke Singapura karena patah hati."Begitu ingat namanya, aku jadi bicara panjang, tanpa memperdulikan raut wajahnya yang terlihat merah."Maaf aku kelepasan ngomong."Aku segera menutup mulut, karena sadar kalau ucapanku sudah keterlaluan. Dia tak bersuara hanya kembali menyimpan kacamatanya."Tentu saja aku pergi karena wanita itu benar-benar tak bertanggungjawab. Sudah membuatku jatuh cinta, tapi nikah dengan pr
Baca selengkapnya
Masih Masalah Uang.
"Darimana kau, jam segini baru pulang?"Aku terkejut karena tak mengira mas Darma masih di rumah. Bukannya tadi dia bilang mau ke rumah ibu, kok gak jadi, dari baju santai yang dia pakai aku bisa menebak kalau dia tak akan kemana-mana."Masih di sini mas, katanya mau menginap di rumah ibu?"Aku melangkah menuju ke dapur, untuk mengambil air minum. Berjalan dari jalan depan membuatku haus."Tidak usah mengalihkan pembicaraan, Maya. Aku tanya kau dari mana?"Aku meletakkan gelas bekas minumku, lalu menatap mas Darma. Sepertinya dia mau melampiaskan emosinya, kita lihat saja siapa yang menang?Aku tak mengalihkan pembicaraan mas. Kan kau sendiri yang bilang, kalau mau ke rumah ibu. Aku keluar ya cari makan lah, kan di rumah tak ada makanan yang tersisa."Aku menjawab dengan santai, membuat mas Darma menatap tajam. Sepertinya dia mulai kesal karena aku tak membawakan dia makanan."Aku tak tau kalau kau di rumah. Jadi tak ku belikan makanan, salah sendiri tadi bilang mau ke rumah ibu."Kem
Baca selengkapnya
Membungkam Para Benalu.
Mendengar ucapan ibu mertua berarti benar mas Darma tidak bisa menuruti permintaan ibu, aku heran, kenapa suamiku tak mengeluarkan saja, uang yang katanya dia tabung."Ada apa lagi Bu? Bukankah sudah aku bilang? Urusan uang sudah aku serahkan pada mas Darma. Bukankah itu yang ibu inginkan, jadi jangan bilang aku menguasai uangnya lagi, sampai sekarang dia tak memberiku uang sama seperti ibu."Aku menatap ibu mas Darma. Baru saja bernapas lega dia datang lagi, aku tak mau malu, ketika tetangga mendengar suaranya, kalau hanya bicara tak masalah, tapi teriakan dan hinaannya begitu menyakitkan."Jangan banyak omong kau, May. Ibu tidak percaya kalau Darma tak memiliki uang lagi, sedangkan dia baru tadi siang gajian."Mendengar suara ibu mas Darma, benar-benar membuatku marah. Dia masih berkeras kalau gaji anaknya itu banyak."Cukup, mas katakan pada ibu berapa gajimu. Tunjukan buktinya, tunjukkan juga semua cicilan hutangmu, aku sudah muak di curigai terus."Aku sudah tak sabar lagi. Tapi
Baca selengkapnya
Kunci Brankas Mas Darma
Setelah beberapa kali mendengar mas Darma punya tabungan, kenapa aku jadi curiga dan penasaran? Sepertinya, aku harus segera mencari tahu. Selagi mas Darma kerja, ini adalah waktu yang tepat, untuk mencari bukti kalau dia memang punya tabungan rahasia...Aku mulai mencari di setiap ruangan, siapa tau ada tempat yang tak aku ketahui. Atau, sesuatu yang bisa menunjukan tempat tersembunyi itu.Namun, setiap ruangan sudah aku telusuri, tak ada sesuatu yang mencurigakan. Sekarang aku berada di tumpukan sepatu lama mas Darma. Perasaan sepatu lama ini sudah aku buang, kenapa masih di simpan lagi?"Cih, barang busuk begini masih di simpan juga. Berapa kali aku buang di ambil lagi, seperti barang berharga saja tak boleh dibuang." Aku berucap pelan, tapi kemudian aku terdiam, sembari menatap sepasang sepatu butut milik mas Darma."Mari kita lihat, apa yang membuat sepatu butut ini begitu berharga?"Aku membuka kotak dan melihat dengan teliti sepatu butut itu. Tak ada yang aneh bahkan baunya san
Baca selengkapnya
Kebusukan Lain Darma.
Dengan segera, aku mentransfer tabungan Mas Darma ke rekening usahaku. Untuk berjaga-jaga, jika nanti mas Darma menuntut. Untunglah semua pengeluaran yang diminta keluarganya selama ini, telah aku simpan buktinya sebagai hutang, seperti permintaan mereka. Awalnya, tak berniat menagih, tapi ini sudah keterlaluan.Lumayan untuk hari pertama, besok aku akan mengambil lagi. Semua harus menjadi milikku sebagai pembayaran hutang. Setelah selesai, aku segera menghapus transaksi, kemudian menyimpan semuanya seperti semula."Tring ...tring ...."Terdengar suara dari ponselku. Ternyata, dari bapak. Dia menanyakan uang yang baru masuk ke rekening atas namanya."Iya pak itu pembayaran hutang keluarga mas Darma. Aku baru transfer dari tabungan yang dia sembunyikan dariku. Untuk jelasnya nanti aku ceritakan di toko."Aku segera bersiap untuk bertemu bapak dan ibu, juga harus memeriksa toko seperti permintaan bapak dan ibu, walau dua atau tiga bulan sekali aku baru bisa memeriksa, tapi bapak dan ibu
Baca selengkapnya
Mulai Melawan.
Setelah dari toko, aku segera mencari rumah makan. Lebih baik mencari makanan untuk nanti di rumah, tak banyak hanya untuk perut sendiri."Kalau wanita tak bisa lagi di atur, kau bisa cari cadangan Dar. Kau tampan, mapan, sudah punya mobil dan rumah. Wanita seperti apa saja pasti mau, walau jadi yang kedua."Tak sengaja aku mendengar ucapan seorang pria. Sepertinya dia sedang memberi nasehat pada sahabatnya, rasanya aneh saja di dengar, pria macam apa yang curhat soal istrinya pada pria lain."Aku tak bisa berbuat seperti itu juga Tom. Kau harus tau Maya itu terlalu sempurna sebagai istri, walau akhir-akhir ini agak menjengkelkan."Deg ...Suara itu kenapa seperti mas Darma. Aku memang duduk di sudut, karena rumah makan ini sedang ramai, lagian terhalang tembok tapi suara itu memang suara mas Darma. Ngapain dia di sini, sedangkan kantornya lumayan jauh dari daerah ini."Kalau dia begitu sempurna, kenapa kau terlihat tak bahagia hidup bersamanya, Darma?"Fik ...dia memang mas Darma. Ja
Baca selengkapnya
Memang Sudah Putus Urat Malunya.
"Apa yang kau lakukan pada ibu May? Kenapa kau buat dia menangis? Kalau marah padaku, jangan lampiaskan pada ibu, dia tak tau apa-apa."Baru pulang kerumah langsung marah. Apa memang begini sifat laki-laki, maunya menang sendiri."Seharusnya kau tanya pada ibumu, Mas. Kenapa dia menangis? Jadi kau tak perlu marah-marah lalu bertanya. Perasaan aku tak melakukan apapun, tapi pandai sekali ibu membuatmu percaya."Aku memilih kembali fokus pada ponselku. Daripada melawan mas Darma, yang semakin tak terkendali."Lagian, buat apa ibu datang kalau kau tak di rumah? Kau harus tau, aku tak akan pergi. Sebelum semua uang ku kembali."Aku menatap tajam mas Darma, dia terlihat salah tingkah. Dia pikir aku akan lupa berapa hutang keluarganya, kalau uangnya tak masalah tapi itu uangku."Sial, kenapa aku sebodoh itu?"Aku memukuli kepala, membuat mas Darma langsung memegang tanganku. Dia pikir aku benar-benar pusing memikirkan hutang keluarganya."Tak perlu pegang-pegang. Pergi sana lebih baik mandi
Baca selengkapnya
DMCA.com Protection Status