Apa yang ditunggu dan di harapkan dalam pernikahan? Anak. Evan dan Zola menunggu rejekinya itu dari Tuhannya. Tapi tak kunjung diberi. Beberapa kali keguguran membuat pernikahan mereka menjadi tidak harmonis lagi. Saling menyalahkan. Hingga akhirnya Danar—mantan kekasih Zola kembali, bersamaan dengan kehamilan Zola. Hal itu membuat Evan mencurigai istrinya. Dia meragukan janin yang dikandung sang istri bukan anaknya melainkan anak Danar. Dapatkah Zola meluruskan kesalahpahaman dan meyakinkan Evan kalau yang dia kandung saat ini adalah buah cinta Evan dan Zola yang selama ini mereka tunggu-tunggu?
Lihat lebih banyakZola mengemudi dengan pikiran sekacau badai, terngiang pembicaraan dia dan Jihan beberapa saat lalu."Ya Allah, 271 Trilliun!" desahnya kalut, kepalanya langsung berdenyut sakit memikirkannya. Apalagi Kareem yang menghadapi semuanya."Apa yang bisa aku lakukan, Mas, apa?" ucapnya sedih. Dan di balik semua itu, Zola terpikirkan Danar. Ini pasti ulahnya!"Dimana kamu, Danar? Kita harus bicara!" geramnya sambil meremas kemudinya dengan kuat. Danar selalu menemuinya jika sedang di kantor, maka Zola berpikir mungkin lelaki itu akan muncul lagi jika dia sedang di sana. Meski dia heran kenapa Danar bisa bebas keluar masuk di kantornya itu. Maka Zola pun mengarahkan mobilnya menuju ke kantornya.Tak sabar, Zola segera turun dari mobil, dan bergegas menuju ke ruangannya. Yana yang heran karena Zola datang di waktu siang begini segera mengikutinya ke ruangan."Permisi, Bu, mau kubuatkan kopi?" kata Yana.Zola mengangguk, dia memang membutuhkan sedikit kafein siang ini. Kepalanya terasa berat
Evan berjalan masuk ke dalam rumah, wajahnya tampak letih dan muram. Beberapa kali dia menghela nafas panjang dengan lelah. Suasana rumah tampak sudah gelap, hanya diterangi cahaya dari lampu sudut di beberapa titik. Lelaki itu terus melangkah lurus saja menuju tangga, ingin segera tiba di kamar. Tapi ketika kakinya hendak menaiki tangga, Evan terhenti. Dia memutar tubuhnya dan menyadari jika ruang makan masih terang benderang dari kejauhan sana. Terusik, Evan pun mengarahkan langkahnya ke sana.Dan dia lalu tertegun. Tampak Zola tertidur di atas meja makan dengan berbantalkan kedua tangannya. Sepertinya dia menunggu Evan pulang dan dia sudah menyiapkan makan malam. Evan mendekatinya, menatap wajah cantik yang tampak lelap tertidur. "Zola," panggil Evan menyentuh pundak istrinya itu dengan lembut. Namun Zola tampaknya sangat kelelahan dan tidurnya sangat nyenyak.Evan merasa iba, dan dia terenyuh. "Maaf membuatmu menunggu, Sayang," bisik Evan membelai rambut Zola yang tak memakai
Hari-hari berlalu, baik Evan dan Zola beraktivitas seperti biasa. Tampak dari luar, semuanya terlihat baik-baik saja. Tapi di balik semua itu, keharmonisan antara keduanya sedikit berubah. Tak ada lagi senyum tulus, semua berlaku hanya untuk formalitas belaka karena ingin menjaga perasaan satu sama lain. Terutama Evan terhadap Zola."Apa kamu mau jemput nanti, Mas?" tanya Zola ketika menghubungi Evan di ponselnya. Hening sejenak, Zola mendengar jawaban Evan dari seberang sana. Dan kemudian wajahnya berubah murung dan dia berujar pelan ..."Baiklah, Mas, nanti aku naik taksi saja," ucap Zola dengan suara tersendat menahan tangis.Bibirnya bergetar dan tersenyum perih. "Iya tidak apa-apa, Mas, kita ketemu di rumah, aku tunggu!" tutup Zola lalu mengucapkan salam dan memutuskan sambungan telepon mereka.Zola terduduk di kursinya dan mulai menangis sendirian. "Semuanya tak lagi sama, aku tahu itu, Mas!" ratapnya tersedu-sedu sampai bahunya berguncang halus. Ketika itu pintu ruangannya
Seolah dejavu, Evan berlari turun dari mobil dengan membawa Zola di tangannya. Berteriak dan meminta petugas medis untuk segera menolong istrinya itu. "Baik, Pak! Serahkan semuanya pada kami!" kata perawat itu berusaha menghalau Evan yang hendak ikut masuk ke dalam ruang tindakan.Evan akhirnya berhenti di ambang pintu memandangi kepergian Zola yang terbaring di atas brankar. Dan wajahnya yang kesakitan itu menatap ke arahnya dengan mata menyorot penuh sesal dan kesedihan.Evan meremas rambutnya dengan marah. Ya. Kali ini dia benar-benar marah dengan kejadian ini, tapi dia tak tahu bagaimana mengungkapkan kemarahannnya itu. Dan pada akhirnya menjadi sesuatu yang mengganjal di dadanya dan membuatnya sesak."Evan, bagaimana Zola?" Surendra datang dengan tergopoh-gopoh ditemani Awan di belakangnya.Evan mengangkat wajahnya dan memandang mertuanya itu, ingin sekali rasanya dia berteriak dan mengatakan semuanya pada Surendra. Tapi dia masih memiliki akal sehat dan etika, maka yang dia la
Beberapa bulan berlalu sejak Zola di ijinkan pulang dari rumah sakit, dia kembali beraktifitas seperti biasanya.Bekerja.Suatu hari, Zola hendak menyuapkan sesendok sup krim jamur itu ke mulutnya ketika tiba-tiba saja dia merasa perutnya bergejolak naik dan membuatnya mual. Aroma dari sup itu entah kenapa jadi terasa menjijikkan di hidungnya."Sayang? Kamu tidak apa-apa?" tanya Evan ketika melihat Zola terdiam dengan wajah pucat.Zola tak segera menjawab, hanya saja matanya menatap panik pada Evan dan dia menutup mulutnya dengan tangan. Dan sebelum sempat Evan bicara lagi, Zola sudah bangkit berdiri dan melesat pergi menuju toilet yang ada di sudut restoran itu.Evan yang melihat itu hanya melongo kaget, namun perlahan bibirnya tertarik berlawanan dan membentuk sebuah senyuman. Sepertinya apa yang mereka tunggu sudah terjadi."Malam itu berhasil!" gumamnya dengan menahan tawa bahagia dan haru, dia pun segera berdiri untuk menyusul Zola.Dan beberapa lama kemudian, keduanya sudah ada
Evan merasa hancur ketika menandatangani persetujuan kuret untuk Zola. Entah bagaimana dia menggambarkan perasaannya saat ini, ketika dia tahu istrinya tengah hamil justru ketika janin tersebut gagal untuk bertahan. "Ya Allah, maafkan aku, maafkan aku!" ucapnya berbisik berulang kali. Dia menyangga kepalanya yang terasa berat, dan semakin berat sejak mengetahui kehamilan Zola. Awan setia menemaninya dan duduk mendampingi majikannya itu. Selagi mereka menunggu proses kuret di dalam ruangan tindakan, Evan terlihat gelisah dan tidak tenang. Wajahnya tegang dan penuh dengan gurat kecemasan di sana. "Minum dulu, Tuan," ucap Awan sambil menyodorkan sebotol air mineral pada Evan.Lelaki berwajah campuran dengan jambang halus di rahangnya itu menerimanya seraya mengucapkan terimakasih.Saat itu Surendra datang, dia baru saja selesai melaksanakan shalat sunnah sekaligus mendoakan keselamatan putrinya."Bagaimana?" tanyanya ketika dilihatnya Evan masih saja berada di depan pintu ruang tinda
Selamat datang di dunia fiksi kami - Goodnovel. Jika Anda menyukai novel ini untuk menjelajahi dunia, menjadi penulis novel asli online untuk menambah penghasilan, bergabung dengan kami. Anda dapat membaca atau membuat berbagai jenis buku, seperti novel roman, bacaan epik, novel manusia serigala, novel fantasi, novel sejarah dan sebagainya yang berkualitas tinggi. Jika Anda seorang penulis, maka akan memperoleh banyak inspirasi untuk membuat karya yang lebih baik. Terlebih lagi, karya Anda menjadi lebih menarik dan disukai pembaca.
Komen