Olm, Osa Si Salamander

Olm, Osa Si Salamander

last updateLast Updated : 2021-09-30
Language: Bahasa_indonesia
goodnovel12goodnovel
10
3 ratings. 3 reviews
27Chapters
2.7Kviews
Read
Add to library

Share:  

Report
Overview
Catalog
SCAN CODE TO READ ON APP

Synopsis

Oryza Sativa, Osa, adalah seorang gadis yang menderita penyakit glaukoma, hingga membuatnya buta secara perlahan. Ia tak memiliki cita-cita, namun punya harapan besar untuk bisa melakukan perjalanan ke Negeri Timur Indonesia. Bersama Agra, pria pendiam yang memiliki sejuta misteri, Alma si wanita menor dan besar omong, Aysiah si wanita rendah hati dan penyabar, hingga Raka si petualang, perjalanan mereka realisasikan. Kisah cinta, pertikaian, persahabatan, dan pengorbanan mengiringi perjalanan itu. Di samping petualangan mereka itu, sebuah rahasia kelam masa lalu Osa mulai tersingkap, dan kemunculan The Clausa Baroon membuat masa itu sepenuhnya terbuka. Ayahnya, ibunya, dan seorang yang sama dengannya, menjadikan titik kekecewaan terbesar Osa meledak. Sementara Agra, si pria misterius, secara tiba-tiba menghilang, meninggalkan sepucuk tanda tanya besar dalam hidup Osa. Dan sebelum pencarian Agra dilakukan, pandangan Osa; warna, bentuk, dan memori, semuanya menghilang. Semuanya samar.

View More

Chapter 1

Pesan dari Masa Lalu (Prolog)

Aku tidak tahu harus bersikap seperti apa, itu karena aku sedang berada di kondisi berduka berselimut lara, namun di sisi lain secercah kebahagiaan terkembang di hadapanku. Harapanku menghilang, tapi orang yang kusayang kini datang.

~~~~~

Sesampainya aku di rumah, aku menelepon Agra. Ternyata ponselnya mati, dia tidak bisa kuhubungi. Rasa cemas semakin menjadi-jadi. Anak itu memang random, tapi dia tidak pernah menghilang semisterius ini. Tidak ada yang bisa kulakukan untuk menemuinya, bahkan rumahnya saja aku tidak tahu.

Pandangan kualihkan menghadap botol kaca yang kutemukan tadi, dia tergeletak di atas meja komputer. Aku mengambilnya, membuka tutupnya, kemudian membaca isinya. Sejenak aku terheran, surat ini ditulis dengan huruf braille. Syukurnya aku sudah bisa membaca braille.

Untuk Oryza Sativa, perempuan pengganti Ibu yang aku cintai. 

Aku tahu, pasti kamu kaget kenapa aku tiba-tiba saja pergi. Jangan khawatir, aku baik-baik saja di sini. Jangan tanyakan di mana aku sekarang. Maafkan aku, Sa. Aku pergi tidak bilang ke kamu saat melihat bintang jatuh. Aku melakukan ini agar kamu tidak begitu kehilangan diriku. Aku bahkan memberikanmu kesan terbaik selama setahun ini, supaya rasa sakit kutinggali tidak begitu perih. Maaf, aku tidak memberikanmu kepastian soal hubungan kita. Jujur saja, aku sayang kamu, Sa. Namun ada satu hal yang buatku tidak bisa menjalin hubungan bersamamu. Yaitu adanya hubungan terlarang di antara orang sebelum kita. Kamu mungkin tidak banyak tahu siapa aku sebenarnya, karena takdirlah yang membuatku tertutup. Biarlah waktu yang membukanya. Itu saja, terima kasih dan sampai nanti. 

-Agra Sanjaya

Seberkas air mata tumpah ruah ke membasahi kertas braille yang selesai aku baca. Isak tangis terus membahana ke mana-mana, hatiku kembali sakit tak terkira membacanya. Pupus duah kebahagiaanku. Satu-satunya teman yang aku sayang, kini menghilang secara misterius.

Hubungan di antara orang-orang sebelum kita? Apa maksudnya itu? Aku tidak pernah menyangka, kemisteriusan Agra akan membuat dadaku sesesak ini, membuat tangisku tak kunjung henti, dan membuat napasku tersengal-sengal.

Yang jelas, relasiku dengan Agra habis sudah.

Expand
Next Chapter
Download

Latest chapter

More Chapters

To Readers

Selamat datang di dunia fiksi kami - Goodnovel. Jika Anda menyukai novel ini untuk menjelajahi dunia, menjadi penulis novel asli online untuk menambah penghasilan, bergabung dengan kami. Anda dapat membaca atau membuat berbagai jenis buku, seperti novel roman, bacaan epik, novel manusia serigala, novel fantasi, novel sejarah dan sebagainya yang berkualitas tinggi. Jika Anda seorang penulis, maka akan memperoleh banyak inspirasi untuk membuat karya yang lebih baik. Terlebih lagi, karya Anda menjadi lebih menarik dan disukai pembaca.

Comments

user avatar
veramonica
up tiap hari ya kak thor
2021-09-28 14:26:45
1
user avatar
Ilamy Harsa
semangat kak
2021-09-28 01:51:21
1
user avatar
Wichaksana
Minta ratenya ya guys.
2021-09-25 14:51:48
1
27 Chapters
Explore and read good novels for free
Free access to a vast number of good novels on GoodNovel app. Download the books you like and read anywhere & anytime.
Read books for free on the app
SCAN CODE TO READ ON APP
DMCA.com Protection Status